Twitter Dibatasi, Media Sosial Truth Social Besutan Donald Trump Jadi Pelarian

Taufan Bara Mukti
Selasa, 4 Juli 2023 | 09:10 WIB
Media sosial Truth Social/Truth Social
Media sosial Truth Social/Truth Social
Bagikan

Twitter Dibatasi, Media Sosial Truth Social Besutan Donald Trump Jadi Pelarian

Apa itu Truth Social

Twitter Dibatasi, Media Sosial Truth Social Besutan Donald Trump Jadi Pelarian

Truth Social dikembangkan oleh Trump Media & Technology Group (TMTG) sejak 2022. Sesuai namanya, media sosial Truth Social disponsori oleh mantan Presiden Amerika Serikat, Donald Trump.

Tampilan Truth Social hampir sama persis seperti Twitter. Namun, Truth Social mengklaim memberikan kebebasan berekspresi yang lebih luas untuk penggunanya.

Berkaca dari pengalaman Trump diblokir oleh Twitter, Truth Social menghilangkan sensor atau pembatasan dalam platformnya.

Mulanya Truth Social hanya bisa diakses oleh pengguna di Amerika Serikat melalui App Store. Namun kini media sosial tersebut sudah bisa diakses seluruh dunia, termasuk Indonesia.

Soal fitur, Truth Social menawarkan kemiripan dengan Twitter. Truth Feeds berisi kumpulan unggahan dari pengguna.

Twitter memiliki fitur ReTweet, sementara Truth Social memakai nama ReTruth. Ada pula fitur Direct Message untuk berkirim pesan ke sesama pengguna.

Truth Social juga mengadopsi sistem verifikasi Twitter dengan memberikan tanda khusus untuk akun yang telah terverifikasi.

Halaman:
  1. 1
  2. 2

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper