Omzet Penjualan Produk Digital Bisa Naik 2 Kali Lipat saat Pandemi

Dewi Andriani
Sabtu, 21 Agustus 2021 | 14:20 WIB
Ilustrasi SIM Card/Reuters
Ilustrasi SIM Card/Reuters
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Selama masa pandemi kebutuhan masyarakat akan produk digital seperti pulsa, paket data, dan internet ikut meningkat. Pasalnya berbagai kegiatan masyarakat baik bekerja maupun belajar dilakukan secara daring dari rumah masing-masing sehingga kebutuhan internet jadi sebuah keniscayaan.

Pelaku usaha yang meraih berkah dari berjualan produk digital adalah Erni pemilik Pemilik Toko Aura. Mulanya Erni hanya penjual toko kelontong biasa. Pada masa pandemi ini penjualannya mengalami penurunan sehingga dia mencari jalan agar terus bertahan, salah satunya dengan memperluas usaha ke produk digital.

Dalam menjual produk digitalnya, Erni bergabung sebagai Mitra Tokopedia setelah dikenalkan oleh temannya. Mulanya Erni mengaku tidak tertarik tetapi setelah dia mempelajari fitur-fitur yang ada di dalamnya serta list harga yang lebih murah dibandingkan toko langganannya, membuat Erni ingin mencoba. Apalagi banyak promo dan cashback sehingga dia bisa mendapatkan keuntungan lebih besar.

Mulanya Erni tergabung sebagai Mitra Grosir yang hanya menjual produk-produk grosir, di masa pandemi ini dia memperluas ke produk digital dengan menjual pulsa, paket data dan token listrik, termasuk BPJS dan voucer games.

“Di masa pandemi ini kan anak-anak sekolah dari rumah, lumayan juga dari situ pemasukan lumayan bertambah. Warung kami sekarang lengkap jualannya sehingga omzet pun meningkat hingga 2 kali lipat,” ungkapnya.

Dalam berjualan pun dia tidak lagi menggunakan cara konvensional tetapi mulai memanfaatkan media digital promosi melalui whatsapp dan media sosial serta rutin membuat paket-paket bundling yang membuat konsumen menjadi lebih tertarik.

Selain Erni, pelaku usaha lainnya adalah Patria Ismalinda dari Papua yang mulai merambah menjual produk digital pada 2021 karena banyaknya permintaan dari pelanggan untuk menyediakan pulsa dan paket data.

Akhirya, Patria pun tertantang untuk menambah keuntungan dengan berjualan pulsa. Dia lantas bertanya pada provider di Jayapura bagaimana cara berjualan pulsa. Hingga suatu ketika saat sedang melihat youtube dia melihat iklan cara menjadi Mitra Tokopedia sehingga dia pun mulai mendownload.

“Ternyata caranya gampang, tinggal download, daftar, dan sudah bisa berjualan pulsa. Perbandingan harga dengan counter provider jauh lebih murah sehingga saya bisa mendapatkan keuntungan lebih besar,” ucapnya.

Selain itu, dia juga tidak perlu harus ke luar rumah membeli voucer ke provider yang menjual pulsa karena hanya dari genggaman saja semua proses bisa dilakukan dengan mudah dan murah.

Dia pun mengakui dengan bertambahnya produk yang dijual dan kemudahan membeli produk digital melalui fitur tersebut mendatangkan lebih banyak pelanggan. “Omzet warung saya meningkat hampir 2x lipat. Apalagi di masa pandemi, pulsa dan paket data telah menjadi salah satu kebutuhan untuk bekerja dan sekolah dari rumah,” ungkapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Dewi Andriani
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper