Ngabuburit, Main Game Free Fire Ditemani Anya dan Angga

Janlika Putri Indah Sari
Kamis, 15 April 2021 | 14:35 WIB
Gim online. /Free Fire
Gim online. /Free Fire
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – Gim mobile Free Fire dari Garena meluncurkan acara terbarunya bertajuk Booyah Ramadan. Acara tersebut dirancang untuk menemani waktu ngabuburit selama bulan Ramadan.

Akan ada berbagai in-game event serta hiburan dalam bentuk live streaming bersama Anya Geraldine dan Angga Yunanda yang akan bertindak sebagai host.

Christian Wihananto, Produser Free Fire di Garena Indonesia, mengatakan bulan Ramadan identik dengan silaturahmi. Namun karena situasi pembatasan seperti sekarang, seluruh pemain Free Fire diajak untuk bersilaturahmi via online melalui acara Booyah Ramadan.

"Kami harap rangkaian even ini dapat menemani para pemain Free Fire dalam keseharian mereka baik saat sahur maupun ngabuburit selama Ramadan,” ujarnya pada keterangan resmi yang diterima Bisnis, Kamis (15/4/21).

Live streaming akan berlangsung pada 18 April, 23 April, 30 April, dan 7 Mei 2021 yang disiarkan melalui akun Youtube Free Fire pukul 16.00 WIB.

Sementara itu even berhadiah gun skin permanen gratis berlangsung dari sekarang hingga 20 Mei 2021. Informasi lebih lanjut mengenai jadwal dapat dilihat pada kanal resmi Facebook, Instagram, dan website Free Fire.

Sebagai salah satu host selama live streaming Ramadan Booyah, Anya Geraldine mengungkapkan bersemangat dengan acara tersebut.
“Excited banget kali ini bisa berkolaborasi bareng Free Fire dalam Booyah Ramadan. Aku dan Angga akan mengajak Survivors berinteraksi secara langsung nanti melalui tanya jawab, diskusi positif, dan berbagai tema berbeda di setiap live streaming, ” ungkap Anya.

Booyah Ramadan merupakan inisiatif Free Fire demi membangun komunitas passionate gamers di Indonesia dalam bentuk live streaming. Dan pada acara akan mengundang tamu para influencer kenamaan lainnya yang akan membahas seputar keseruan even Free Fire selama bulan Ramadan dan tips-tips agar tetap Booyah Selama berpuasa.

“Tayangan live streaming tak hanya hadirkan keseruan Free Fire tapi bincang-bincang seputar topik Ramadan, seperti tips dan trik agar pemain rajin dan kuat berpuasa, mengingatkan ibadah, tambah pahala terus booyah,” tambah Christian.

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper