Wah, PUBG Mobile Raup Pendapatan US$7 Juta Per Hari

Syaiful Millah
Senin, 29 Maret 2021 | 21:00 WIB
Sejak gim PUBG dirilis pada 2017, pendapatan total yang telah dikumpulkan oleh perusahaan ditaksir mencapai US$5 miliar melalui pengeluaran pemain.  /pubg.com
Sejak gim PUBG dirilis pada 2017, pendapatan total yang telah dikumpulkan oleh perusahaan ditaksir mencapai US$5 miliar melalui pengeluaran pemain. /pubg.com
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Game ponsel Player Unknown Battleground (PUBG) telah menjadi sukses besar, dengan perkiraan pendapatan berkisar US$7 juta per hari sepanjang tahun lalu. 

Berdasarkan data yang dirilis oleh Sensor Tower, pengeluaran pada gim PUBG Mobile rerata mencapai angka US$7,4 juta per hari sepanjang 2020. 

Pendapatan gim yang diproduksi dan dikembangkan oleh Tencent Lightspeed serta Quantum Studio itu pada tahun lalu berjumlah total sebesar US$2,7 miliar. 

Puncak pendapatannya terjadi pada kuartal pertama 2020 dengan penghasilan US$721 juta dari pengeluaran pemain. Akan tetapi turun menjadi US$554 juta pada kuartal akhir tahun lalu. 

Namun demikian tetap saja, gim itu menghasilkan pendapatan yang besar pada tahun lalu. Sebagaimana banyak gim seluler lainnya, yang mengalami lonjakan pendapatan selama pandemi Covid-19. 

Dalam hal pangsa pasar, China menjadi negara yang paling banyak menyumbang pendapatannya dengan US$2,8 miliar atau 55,4 persen dari total pendapatan di iOS. 

Sementara itu, Amerika Serikat menempati peringkat kedua dengan persentase pasar sekitar 12,7 persen dan Jepang di posisi ketiga dengan 4,8 persen dari total pendapatan yang dihasilkan. 

Sejak gim PUBG dirilis pada 2017, pendapatan total yang telah dikumpulkan oleh perusahaan ditaksir mencapai US$5 miliar melalui pengeluaran pemain. Gim ini juga telah mencatatkan jumlah unduhan lebih dari 1 miliar kali oleh pengguna. 

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Syaiful Millah
Editor : Fatkhul Maskur
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper