WhatsApp Punya 3 Fitur Baru, Bisa Lakukan Telepon ke Akun Bisnis

Rika Anggraeni
Kamis, 22 Agustus 2024 | 20:18 WIB
Logo aplikasi pesan instans whatsapp
Logo aplikasi pesan instans whatsapp
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA — Aplikasi perpesanan milik Meta, WhatsApp Business memperkenalkan tiga fitur terbaru untuk mendukung bisnis UMKM agar berkembang, menciptakan pengalaman percakapan, dan terhubung dengan pelanggan.

Salah satu fitur terbaru yang diluncurkan adalah panggilan telepon langsung ke bisnis.

Vice President of Southeast Asia and Emerging Markets Meta Benjamin Joe menuturkan bahwa Indonesia menjadi salah satu negara yang menerima fitur Meta Verified (Verifikasi Meta) pada Juni 2024. Fitur ini tersedia secara bertahap di tiap pengguna.

“Verifikasi Meta untuk WhatsApp kini telah tersedia melalui aplikasi WhatsApp Business bagi UKM di Indonesia yang memenuhi syarat,” kata Joe dalam acara WhatsApp Business Summit di Jakarta, Kamis (22/8/2024).

Berdasarkan data internal Meta (2023), terdapat lebih dari 200 juta pengguna aplikasi WhatsApp Business di seluruh dunia.

Joe menjelaskan bahwa lencana terverifikasi pada profil bisnis akan meningkatkan kepercayaan pelanggan. Bisnis yang menggunakan fitur Meta Verified akan menerima dukungan akun tingkat lanjut serta akses multi-perangkat untuk karyawan mereka.

“Lencana ini juga akan tampil di halaman WhatsApp Channels dan Business mereka, sehingga mudah dibagikan di media sosial dan situs web,” jelasnya.

Fitur kedua, telepon bisnis. Saat ini, WhatsApp sedang menguji fitur baru di mana pelanggan akan dapat melakukan panggilan WhatsApp langsung ke bisnis.

Fitur yang diaktifkan melalui WhatsApp Business Platform ini akan memungkinkan pelanggan terhubung dengan bisnis secara lebih cepat dan nyaman. Nantinya, WhatsApp akan memperluas fitur ini untuk menjangkau lebih banyak bisnis dalam waktu dekat.

Fitur ketiga, Meta AI untuk WhatsApp Business. Dalam hal ini, WhatsApp mulai menerapkan teknologi AI pada bisnis yang menggunakan platform perpesanan ini untuk membantu mereka meningkatkan kualitas dan kecepatan layanan kepada pengguna.

“Ini adalah tahap awal, dan WhatsApp akan terus berupaya menyempurnakannya sebelum meluncurkannya kepada lebih banyak bisnis di seluruh dunia,” jelasnya.

Sayangnya, fitur Meta AI di aplikasi WhatsApp Business belum tersedia di Indonesia. Namun, Public Policy WhatsApp Asia Pacific Esther Samboh memastikan bahwa fitur ini akan segera meluncur di Tanah Air.

“Kami lagi benar-benar usahakan segera launch di Indonesia dan kami akan informasikan jika tersedia di Indonesia,” ujarnya.

Esther menjelaskan bahwa fitur Meta AI tengah dalam tahap pengembangan dan diharapkan bisa segera hadir di Indonesia melalui WhatsApp Business dan WhatsApp Business Platform.

Country Director Indonesia Meta Pieter Lydian mengatakan bahwa perpesanan berperan penting bagi bisnis lokal serta urgensi untuk mengadopsinya sekarang juga.

Pieter menjelaskan pentingnya perpesanan lantaran 87% konsumen Indonesia yang lebih memilih perpesanan sebagai cara utama untuk berkomunikasi dengan bisnis.

“Maka penting bagi para pelaku bisnis untuk memanfaatkan platform perpesanan dalam berinteraksi dengan konsumen modern. Kami memahami betapa pentingnya WhatsApp dalam kehidupan sehari-hari dan akan terus mendukung bisnis untuk meraih kesuksesan dengan WhatsApp,” kata Pieter.

Berdasarkan survei BCG dan Meta, mengungkap bahwa 87% konsumen di Indonesia lebih memilih perpesanan sebagai cara utama untuk berkomunikasi dengan bisnis.

Menariknya, lebih dari 90% bisnis di Indonesia memanfaatkan perpesanan untuk berinteraksi dengan pelanggan di setiap tahap perjalanan konsumen. Angka ini melampaui rata-rata global 79,4%.

Mengacu data internal Meta (2023), percakapan harian antara individu dan bisnis di WhatsApp di Indonesia meningkat hampir dua kali lipat sejak 2022.

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Rika Anggraeni
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper