Microsoft Kaji Ulang Rencana Ubah Email dan Kalender dengan Outlook

Rahmad Fauzan
Selasa, 20 Juni 2023 | 23:16 WIB
Logo Microsoft/ Bloomberg
Logo Microsoft/ Bloomberg
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Microsoft berpotensi membatalkan rencananya mengubah aplikasi email dan kalender dengan Outlook terbaru di perangkat Windows-nya.

Mengutip situs asing Betanews.com, hal itu dilakukan setelah perusahaan mendapatkan respons yang kurang sedap dari penggunanya.

“Kami sedang mengevaluasi kembali waktu dan penerapan perubahan ini dan akan segera memberikan informasi terbaru. Terima kasih atas kesabaran anda,” tulis Microsoft dikutip dari Betanews.com, Selasa (20/6/2023).

Sebelumnya, perusahaan mengumumkan bahwa aplikasi email dan kalender yang terdapat di Windows akan berganti dengan Outlook baru yang rencananya akan diumumkan pada September 2024.

Dengan pembaruan tersebut, maka pengguna awalnya tidak lagi dapat menggunakan atau mengunduh aplikasi email dan kalender.

Di sisi lain, pengguna dengan langganan Microsoft 365 atau Office 365 dengan akses ke aplikasi desktop Microsoft 365 dapat menggunakan Outlook untuk Windows yang baru.

Selanjutnya, pengguna akan dapat menggunakan Outlook untuk Windows baru dengan akun email pribadi apa pun (Outlook.com, Gmail, dll.) tanpa berlangganan.

Namun demikian, perusahaan berpikir ulang soal rencananya di tengah masih adanya ketidakpuasan pengguna terhadap aplikasi email dan kalender model lawas di Windows 11 karena dianggap masih terbatas setelah cukup lama tidak diperbarui.

Microsoft terus mencoba-coba hal baru. Belum lama, Microsoft juga mengumumkan akan menghentikan dukungan untuk sistem operasi Windows 10 pada 2025. 

Perusahaan teknologi tersebut meminta para pengguna beralih ke sistem operasi Windows 11 yang lebih mutakhir.  

"Windows 10 22H2 akan menjadi versi terakhir dari sistem operasi tersebut," ujar Jason Leznek, Director of Product Marketing Windows Commercial, pada pernyataan resmi perusahaan.

Leznek menambahkan, semua versi dari Windows 10 akan mendapat pembaruan keamanan bulanan hingga 14 Oktober 2025. Setelah tanggal itu, pengguna Windows 10 tak akan lagi mendapat pembaruan untuk menikmati fitur-fitur anyar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Rahmad Fauzan
Editor : Leo Dwi Jatmiko
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper