4. Bibit.id
Bibit.id, startup fintech reksadana mengkonfirmasi adanya PHK. Meskipun adanya pemangkasan , Bibit mengklaim perusahaan berada dalam kondisi yang sehat secara finansial.
PR & Corporate Communication Lead Stockbit dan Bibit.id William menyampakain bahwa Bibit secara kontinu melakukan evaluasi atau performance review terhadap anggota tim untuk memastikan startup tersebut dapat mencapai tujuan-tujuan strategis yang telah ditetapkan.
"Ini merupakan proses yang reguler terjadi di perusahaan-perusahaan pada umumnya, termasuk di perusahaan kami," ujar William kepada Bisnis.com, Jumat (3/3/2023).
5. Fazz
Fazz, startup fintech dibidang sofware keuangan untuk bisnis dikabarkan melakukan efisiensi.
Fazz melakukan PHK terhadap bebrapa karyawannnya sebagai bagian dari reorganisasi bisnis yang bertujuan untuk meningkatkan efisiensi dan merampingkan operasi untuk fokus pada pembayaran, kredit, dan stablecoin".
"Keputusan untuk melakukan reorganisasi dibuat setelah melakukan semua langkah pemotongan biaya lainnya, termasuk pemotongan gaji sukarela dan pembekuan gaji untuk para pendiri dan tim eksekutif senior, selain mengurangi elemen biaya tetap yang tidak penting lainnya," Juru bicara Fazz mengatakan kepada DealStreetAsia dalam sebuah pernyataan.