Ini 7 Startup yang Raih Pendanaan Awal 2023, Total Rp394,8 Miliar!

Khadijah Shahnaz Fitra
Rabu, 1 Februari 2023 | 16:04 WIB
Ilustrasi Startup. Bisnis/Arief Hermawan P
Ilustrasi Startup. Bisnis/Arief Hermawan P
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Sebanyak 7 startup yang beroperasi di Indonesia berhasil meraih pendanaan pada Januari atau awal 2023 dengan nilai Rp394,8 miliar.

Bisnis.com merangkum bahwa salah satu modal ventura, yakni East Ventures memimpin empat pendanaan dalam bulan pertama pada 2023. East Ventures memberikan pendanaan terhadap 4 startup, yakni Komunal, Mindtera, Imajin, dan Flik.

Daftar 7 Startup yang Raih Pendanaan Awal 2023:

1. Komunal - Rp132 Miliar

Komunal, startup fintech yang berfokus pada digitalisasi BPR mendapatkan pendanaan terbaru senilai US$8,5 juta atau sekitar Rp132 miliar. Putaran pendanaan ini turut diikuti oleh AlphaTrio Sustainable Technology Fund, Skystar Capital, Sovereign’s Capital, Ozora and Gobi Partners.

2. Mindtera - Rp12,8 Miliar

Mindtera, startup Employee Assistance Program (EAP) mendapatkan penutupan putaran pendanaan gabungan seed & seed extension sebesar US$850.000 atau senilai Rp12,8 miliar, dengan partisipasi dari Seedstars International Ventures dan sejumlah angel investors.

3. Flik- Rp17 Miliar

Flik, startup yang menyediakan solusi checkout terpadu, mendapatkan pendanaan pra awal (pre-seed) sebesar US$1,1 juta atau senilai Rp17 miliar, dengan partisipasi dari Init-6, GMO VenturePartners, dan Saison.

4. Suryanesia - Rp31 Miliar

Suryanesia, startup bidang energi bersih mendapatkan pendanaan tahap awal senilai Rp31 miliar. Pendanaan ini dipimpin oleh Intudo Ventures dengan partisipasi dari sejumlah investor yang mencakup para eksekutif dari perusahaan konsultan manajemen terkemuka, dana ekuitas swasta, dan dana investasi milik pemerintah.

5. EdenFarm - Rp202 Miliar

EdenFarm, startup agritech, berhasil memperoleh pendanaan senilai US$13,5 juta atau setara Rp202 miliar pada putaran pendanaan Pra-Series B terbarunya yang dipimpin oleh Telkomsel Mitra Inovasi (TMI) sebagai unit modal ventura Telkomsel.

6. Imajin - tidak diungkapkan

Imajin, startup manufaktur yang berbasis di Tangerang mendapatkan pendanaan awal (seed) dari East Ventures dengan nominal yang tidak diungkapkan.

7. DTC agency - tidak diungkapkan

DTC agency, startup yang bergerak di bidang talent management dan periklanan digital mendapatkan pendanaan pra Seri A dengan nominal yang tidak diungkapkan oleh Living Lab Ventures (LLV), corporate venture Sinar Mas Land.

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper