East Ventures Suntik Pendanaan Rp17 Miliar ke Startup Flik

Khadijah Shahnaz Fitra
Senin, 9 Januari 2023 | 15:03 WIB
Ilustrasi Startup. Bisnis/Arief Hermawan P
Ilustrasi Startup. Bisnis/Arief Hermawan P
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - FLIK, startup yang menyediakan solusi checkout belanja online terpadu, mengumumkan penyelesaian putaran pendanaan pra awal (pre-seed) sebesar US$ 1,1 juta atau senilai Rp17 miliar yang dipimpin oleh East Ventures, dengan partisipasi dari Init-6, GMO VenturePartners, dan Saison Capital.

Co-Founder sekaligus Chief Executive Officer FLIK Ahmad Gadi menjelaskan FLIK didirikan untuk memperkuat infrastruktur fintech dan pengalaman para pembeli.

Misi FLIK adalah memberikan pengalaman berbelanja terbaik dengan menghubungkan para pembeli ke produk yang mereka sukai dan memungkinkan pengalaman checkout tercepat dan menguntungkan, dengan tujuan untuk membantu brand meningkatkan konversi pembayaran dan pesanan kembali.

Berdasarkan pengalamannya, Ahmad menyadari bahwa para pembeli memiliki berbagai pilihan kanal belanja selain melalui marketplace, seperti melalui situs e-commerce para brand, media sosial, atau bahkan melalui aplikasi chatting.

Namun, pada saat yang bersamaan, para pembeli dan brand D2C (direct to consumer) menghadapi beberapa kendala.

"Pengalaman berbelanja terfragmentasi di seluruh kanal e-commerce sehingga pembeli kesulitan untuk melakukan checkout. Alhasil, para pembeli lebih memilih untuk membeli produk di marketplace, terutama dengan adanya cashback maupun promo yang ditawarkan," ujar Ahmad dalam siaran pers, Senin (9/1/2022).

Menurut Ahmad, keberhasilan D2C memberikan banyak manfaat bagi brand, seperti kemampuan untuk memiliki kendali penuh atas data konsumen, loyalitas brand, dan biaya platform.

"Oleh karena itu, FLIK berada di posisi yang tepat untuk menciptakan jaringan gabungan yang bermanfaat bagi ekosistem D2C dengan memberdayakan para pembeli, brand, dan konten kreator," tuturnya.

Dia menjelaskan FLIK bisa menghadirkan solusi dengan menciptakan lingkaran tanpa akhir (endless loop) yang saling menguntungkan ekosistem D2C.

Ketika pengguna bergabung dengan jaringan FLIK, baik sebagai brand, pembeli, maupun konten kreator, para pengguna akan mendapat manfaat dan berkontribusi pada jaringan D2C.

"Semakin banyak brand yang bergabung dengan FLIK, semakin banyak pembeli turut bergabung dalam jaringan tersebut. Sebagai imbalannya, jaringan pembeli besar FLIK akan mendorong lebih banyak konversi selama pembayaran, menarik lebih banyak brand dan konten kreator untuk bergabung,” jelasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper