Fitur Baru 'Focus' di IOS 15, Apa Fungsinya?

Restu Wahyuning Asih
Rabu, 22 September 2021 | 10:32 WIB
Fitur 'Focus' dalam iOS 15/apple.com
Fitur 'Focus' dalam iOS 15/apple.com
Bagikan

Bisnis.com, SOLO - Apple baru saja merilis sistem operasi terbaru mereka, iOS 15, pada Selasa (21/9/2021).

Update iOS baru tersebut menghadirkan sejumlah pembaruan dan keamaan pengguna.

Kemudian sejumlah perubahan juga dihadirkan Apple untuk FaceTime, Maps, Live Text, Notifikasi dan Focus.

Focus sendiri merupakan fitur yang baru ditambahkan di iOS 15 ini.

Mengutip dari laman Apple.com, Focus adalah cara baru untuk membantu pengguna mengurangi gangguan dengan cara memfilter notifikasi.

Nantinya pengguna bisa mengatur sendiri notifikasi yang diinginkan melalui Focus.

Misalnya, 'Work Focus' dapat diatur selama jam kerja untuk hanya mengizinkan pemberitahuan dari rekan kerja dan aplikasi yang digunakan untuk bekerja.

'Personal Focus' digunakan saat sedang beristirahat bersama teman dan keluarga.

Tak hanya itu, pengguna iOS 15 juga bisa membuat 'Focus' sendiri sesuai dengan yang dibutuhkan.

Untuk lebih memperluas kemampuan Focus, pengguna dapat membuat halaman Home Screen khusus dengan aplikasi dan widget yang relevan untuk mencocokkan Focus tertentu.

Saat menggunakan Focus, status secara otomatis ditampilkan ke kontak di Pesan dan aplikasi komunikasi pihak ketiga yang didukung seperti Slack, sehingga mereka tahu untuk tidak mengganggu.

Pengguna juga akan menerima saran untuk mengaktifkan Focus berdasarkan faktor seperti waktu atau lokasi.

Apple mengatakan, ketika Focus diatur pada satu perangkat, nantinya secara otomatis 'Focus' akan berlaku untuk semua perangkat Apple pengguna yang saling terhubung.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper