Dukung Anti Rasisme, Ada Fitur Baru di Call of Duty: Modern Warfare

Rahmad Fauzan
Sabtu, 6 Juni 2020 | 11:15 WIB
Tayangan video gim Call of Duty: Modern Warfare dari Youtube InfinutyWard
Tayangan video gim Call of Duty: Modern Warfare dari Youtube InfinutyWard
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Salah satu perusahaan pengembang gim raksasa asal Amerika Serikat, Infinity Ward, merilis pembaruan untuk gim andalannya, Call of Duty: Modern Warfare, untuk menyikapi pergolakan menolak rasisme yang berlangsung di Negeri Paman Sam hingga saat ini.

Melansir The Verge, Sabtu (6/6/2020), para pemain akan menerima pemberitahuan setelah selesai bermain secara multiplayer. Pada saat pembaruan selesai dilakukan, maka pesan terkait dengan Black Live Matters akan muncul di layar.

"Our Community is hurting. The systemic inequalities are once again center stage. Call of Duty and Infinity Ward stand for equality and inclusion," tulis pihak Infinity Ward.

"We stand against the racism and injustice our Black community endures. Until change happens and Black Lives Matter, we will never truly be the community we strive to be," lanjut pihak Infinity Ward.

Setelah itu, pesan tersebut akan kembali muncul setiap Call of Duty: Modern Warfare dimainkan di PS4. Pesan tersebut juga muncul di layar loading dan ketika pemain bermain dengan mode yang berbeda seperti misalnya mode Warzone.

Tidak hanya Infinity Ward, sejumlah perusahaan gim video juga ikut serta mendukung komunitas kulit hitam di sepanjang pekan ini menyusul aksi protes terhadap tindakan brutal aparat kepolisian yang menewaskan salah satu warga kulit hitam, George Floyd.

Adapun, menampilkan dukungan tersebut di hadapan para pemain gim dinilai sebagai cara yang tepat untuk menyebarluaskan informasi terkait dengan pentingnya memberi dukungan terhadap komunitas kulit hitam di Amerika Serikat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Rahmad Fauzan
Editor : Sutarno
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper