5 Terpopuler Teknologi, Line Group Kini Bisa Telepon 200 Orang Sekaligus dan WhatsApp Siapkan Fitur Video Room hingga 50 Peserta

Ahmad Rifai
Rabu, 13 Mei 2020 | 17:22 WIB
Logo Line
Logo Line
Bagikan

1. Fitur Line Group Kini Bisa Telepon 200 Orang Sekaligus!


Fitur Line Group baru saja membuat terobosan baru, perusahaan aplikasi komunikasi asal Jepang tersebut dapat melakukan panggilan telepon hingga 200 orang secara bersamaan yang tersedia baik untuk perangkat mobile maupun PC.

Fitur tersebut dibuat dengan tujuan menjawab tantangan zaman di mana kerja jarak jauh menjadi tren yang semakin populer di beberapa tahun belakang.

Baca berita lengkapnya di sini.

2. Kemenkominfo Tawarkan Beasiswa Pelatihan Digital Bagi 15.200 Peserta


Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) membuka beasiswa bagi 15.200 peserta untuk mendapatkan pelatihan di Program Digital Talent Scholarship (DTS) 2020 Online Academy Batch 2. 

Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan SDM Kementerian Kominfo Basuki Yusuf Iskandar mengatakan pelatihan bertujuan menyiapkan sumber daya manusia (SDM) guna mendukung transformasi digital di Indonesia menuju Industri 4.0.

Baca berita lengkapnya di sini.

3. Corona Merajalela, Uber Bakal Akuisisi Grubhub?


Uber Technologies dikabarkan telah mengajukan penawaran untuk mengakuisisi Grubhub.

Jika terwujud, langkah ini dapat menggabungkan dua aplikasi pengiriman makanan terbesar di Amerika Serikat tersebut ketika pandemi virus corona (Covid-19) mendorong lonjakan permintaan untuk layanan antar makanan.

Baca berita lengkapnya di sini.

4. Sepakat! Ericsson dan Indosat Kerja Sama hingga 5 Tahun


Ericsson (ERIC) dan Indosat Ooredoo (ISAT) hari ini, Rabu (13/5/2020) menandatangani perjanjian kerja sama berdurasi 5 tahun untuk meluncurkan Ericsson Operations Engine, mesin dengan model data berbasis artificial intelligence (AI) yang berfokus pada konsumen di Indonesia.

Dalam keterangan resmi yang diterima Bisnis.com (13/5/2020), per Juli 2020 Ericsson akan menerapkan teknologi otomatisasi, machine learning dan teknologi AI untuk meningkatkan kinerja jaringan dan pengalaman pengguna, serta mengelola pusat operasi jaringan Indosat Ooredoo dan kegiatan pemeliharaan lapangan di seluruh Indonesia.

Baca berita lengkapnya di sini.

5. Saingi Zoom, WhatsApp Siapkan Fitur Video Room Hingga 50 Peserta


Di tengah pandemi virus corona, teknologi menjadi salah satu solusi untuk mempertahankan komunikasi, baik dalam pekerjaan ataupun keluarga.

WhatsApp kini menjadi salah satu pilihan untuk komunikasi baik secara individu ataupun group. Apalagi, terdengar kabar WhatsApp versi web bakal semakin mirip platform telekonferensi Zoom.

Baca berita lengkapnya di sini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Ahmad Rifai
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper