Bangun Palapa Ring, Rudiantara Berambisi Wujudkan Internet Satu Harga

Leo Dwi Jatmiko
Rabu, 15 Mei 2019 | 08:39 WIB
(Dari kiri) Wakil Gubernur NTT Josef Nae Soi, Anggota Komisi I DPR RI Andreas Hugo Pareira, Menkominfo Rudiantara, Siswi SMAN Detusoko Sharyna Ayu Pale, Siswi SMAN Detusoko Theresia Kambe saat meninjau jaringan internet satelit di Desa Detusoko pada Senin (25/3/2019)./Bisnis-Rahmad Fauzan
(Dari kiri) Wakil Gubernur NTT Josef Nae Soi, Anggota Komisi I DPR RI Andreas Hugo Pareira, Menkominfo Rudiantara, Siswi SMAN Detusoko Sharyna Ayu Pale, Siswi SMAN Detusoko Theresia Kambe saat meninjau jaringan internet satelit di Desa Detusoko pada Senin (25/3/2019)./Bisnis-Rahmad Fauzan
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA — Kementerian Komunikasi dan Informatika berharap agar kehadiran Palapa Ring bisa mewujudkan harga tarif internet satu harga di seluruh Indonesia.

Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara mengatakan tujuan akhir dibuatnya Sistem Komunikasi Kabel Laut (SKKL) Palapa Ring adalah terciptanya tarif satu harga di seluruh Indonesia. Rudiantara menceritakan pada awal mula dia menjabat sebagai menteri, tarif paket internet di Papua mencapai dua kali lipat dari tarif di Jawa.

“Setelah itu saya panggil operator kemudian tarifnya menjadi 1,5 kali,” kata Rudiantara di Senayan, Jakarta, Senin (13/5/2019).

Rudiantara menargetkan saat Palapa Ring telah terbangun maka tarif internet di seluruh Indonesia harus rata, tidak boleh berbeda. Dia mengatakan kawasan di luar Jawa yang memiliki daya beli rendah seharusnya mendapatkan harga tarif yang lebih murah dibanding di Jawa. Namun, yang terjadi sebaliknya.

“Masa kita yang punya daya beli lebih besar lebih murah, sedangkan saudara-saudara kita yang daya belinya lebih rendah dikasih harga yang lebih tinggi,” kata Rudiantara.

Rudiantara menjelaskan dulu alasan operator tidak membangun jaringan pelosok karena dinilai tidak memiliki nilai bisnis, oleh karena itu Kementeria Komunikasi dan Informatika meminta kepada para operator untuk membayar dana USO untuk pembangunan di daerah salah satunya Palapa Ring sebagai backbone jaringan.

Setelah terbangun, Kemenkominfo memberikan insentif kepada operator seluler yang bersedia menggunakan Palapa Ring. Insentif disesuaikan dengan jumlah operator yang mengikuti Palapa Ring. Artinya jika sedikit operator yang ikut dengan Palapa Ring, insentif yang diberikan lebih murah. Jika banyak yang ikut, insentif yang diberikan lebih sedikit karena daerah tersebut dinilai layak untuk dibangun jaringan.

“Kalau layak harusnya Anda bangun jaringan makin banyak yang memakai Palapa Ring maka semakin mahal, kalau tidak ada yang makai diberi insentif,” kata Rudiantara.

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Leo Dwi Jatmiko
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper