Baterai Samsung Galaxy M20 Tahan 17 Jam untuk Nonton Video

Syaiful Millah
Senin, 11 Februari 2019 | 12:54 WIB
Samsung Galaxy M20/Bisnis-Syaiful Millah
Samsung Galaxy M20/Bisnis-Syaiful Millah
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA — Vendor ponsel pintar Samsung memperkenalkan perangkat terbarunya di kelas menengah bawah, yakni Galaxy M20. 

IT & Mobile Senior Marketing Manager PT Samsung Electronics Indonesia Selvia Gofar mengatakan bahwa kehadiran perangkat terbaru ini memperluas portofolio di segmen tersebut. 

Selvia mengatakan salah satu keunggalan utama Galaxy M20 adalah kapasitas baterai jumbo sebesar 5.000 mAh. 

"Kenapa baterai besar? Kami melihat sekarang ini semua konsumen udah lekat dengab smartphone, makanya baterai jadi kebutuhan basic sekarang," katanya, Senin (11/2/2019).

Kapasitas baterai besar tersebut, diklaim Samsung dapat menangani 28 jam waktu bicara atau 17 jam menonton video. 

Adapun, pengisian daya perangkatnya didukung fitur fast charging 15 Watt yang dapat mengisi baterai hingga penuh dalam waktu 145 menit. 

Urusan displai, Galaxy M20 mengusung layar 6,3 inci resolusi FHD dengan rasio 19.5:9 dan rasio screen-to-body mencapai 92%.

Perangkat anyar ini menggunakan prosesor Exynos 7904 Octa-Core dan dilengkapi RAM 3 GB dan kaspisatas penyimpanan 32 GB yang dapat ditingkatkan hingga 512 GB. 

Fitur fotografi perangkat ini menggunakan dwikamera belakang resolusi lensa 13 MP dengan bukaan f1.9 dan lensa 5 MP ultra wide. Sementara itu, kamera depannya bersolusi 8 MP.

Perangkat terbaru dari Samsung ini hadir dengan dua pilihan warna yakni Charcoal Black dan Ocean blue. 

Samsung akan mengadakan penjualan kilat Galaxy M20 pada 14—21 Februari mendatang di platform dagang-el Lazada, JD.ID, dan Blibli.com dengan harga khusus. Ponsel ini dibanderol seharga Rp2.799.000 di pasar ritel.

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Syaiful Millah
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper