HTC Luncurkan Desire 816, Dibandrol US$294

Lukas Hendra TM
Minggu, 2 Maret 2014 | 16:32 WIB
HTC Desire 816
HTC Desire 816
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – Keperkasaan produk perangkat mobile premium berbahan aluminium sepertinya kian runtuh. Pasca Apple meluncurkan produk iPhone 5C yang berbahan plastik, kini giliran HTC merilis produk serupa dengan nama Desire 816.

Tak seperti pendahulu produk-produk premium besutan HTC, Desire 816 selain berbahan plastik juga bodi memiliki konfigurasi kaya warna layaknya iPhone 5C. Namun, pergeseran bahan bodi dari aluminium ke plastik, membuat harga perangkat ini kian terjangkau.

Perangkat ini diperkirakan dapat Anda bawa pulang dengan kocek US$294. Harga yang cukup murah untuk perangkat mobile yang dipersenjatai otak 4 inti besutan Qualcomm,  Snapdragon 400.

Tak hanya itu, HTC juga mensolder memori RAM 1,5 gigabyte dan kartu grafis Adreno 305 sehingga dari sisi performa, produk ini tak kalah dari produk premium HTC yang berbahan aluminium.

Hanya saja, layar tak dilindungi oleh pelapis besutan Corning yakni Gorilla Glass sehingga layar menjadi lebih rentan terhadap goresan. Namun, bagi Anda yang hobi fotografi atau sekedar iseng foto selfie produk ini kiranya cocok untuk kantong Anda.

Pasalnya, tak tanggung-tanggung HTC memasang kamera belakang dengan  kemampuan hingga 13 megapiksel, sedangkan kamera depan dipasangi kamera hingga 5 mpx.

Bagi Anda yang berminat terhadap produk ini, kiranya Anda musti ekstra bersabar karena produk ini baru akan meluncur di pasar China pada pertengahan Maret 2014, sedangkan untuk pasar Indonesia, belum ada kabar. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Lukas Hendra TM
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper