Tokopedia Now Beroperasi Terakhir Hari Ini, GOTO Ungkap Alasan Tutup

Rika Anggraeni
Senin, 15 Juli 2024 | 13:18 WIB
Warga berbelanja secara daring menggunakan e-commerce Tokopedia di Jakarta, Minggu (17/7/2022). Bisnis/Himawan L Nugraha
Warga berbelanja secara daring menggunakan e-commerce Tokopedia di Jakarta, Minggu (17/7/2022). Bisnis/Himawan L Nugraha
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA — Platform belanja online atau e-commerce Tokopedia memutuskan untuk menutup layanan Tokopedia Now. Layanan Tokopedia Now akan berakhir beroperasi pada hari ini, Senin (15/7/2024).

Artinya, hari ini merupakan hari terakhir pengguna bisa menggunakan layanan Tokopedia Now milik Tokopedia.

“Tokopedia Now! Izin pamit ya. Kamu masih bisa belanja sampai hari terakhir operasional 15 Juli 2024,” demikian pengumuman yang tersaji di aplikasi Tokopedia Now.

Head of Corporate Communications PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk. (GOTO) Sinta Setyaningsih membenarkan bahwa bisnis Tokopedia Now diputuskan untuk tidak dilanjutkan.

“Sebagai bagian dari kajian bisnis secara menyeluruh pascadekonsolidasi Tokopedia, kami memutuskan untuk tidak melanjutkan bisnis Tokopedia Now,” kata Sinta kepada Bisnis, Senin (15/7/2024).

Meski demikian, Sinta menuturkan bahwa GOTO akan terus memperkuat layanan grocery melalui GoMart di aplikasi Gojek.

“GoTo terus berkomitmen untuk menyediakan dan memperkuat layanan on-demand grocery untuk konsumen kami melalui GoMart yang tersedia di aplikasi Gojek,” ujarnya.

Dikutip dari laman resmi Tokopedia, Minggu (14/7/2024), Tokopedia Now merupakan fitur Tokopedia yang menjual berbagai macam produk kebutuhan harian dengan lebih mudah dan cepat.

“Dengan memanfaatkan teknologi geo-tagging, layanan Tokopedia NOW! kini telah hadir untuk membantu masyarakat mendapatkan produk sembako seperti daging, sayuran, buah-buahan dengan waktu maksimal dua jam pengiriman setelah pembayaran,” demikian yang dikutip dari laman resmi Tokopedia.

Adapun, produk Tokopedia Now menjual berbagai macam kebutuhan pokok yang dipasok melalui penjual serta mitra petani lokal.

“Tokopedia NOW! konsisten merangkul mitra petani lokal dan juga mitra umkm seperti produsen telur, daging, dan bahan pokok lainnya agar mereka dapat terus berdaya,” tulisnya.

Dengan demikian, pengguna dapat membeli barang kebutuhan mulai dari makanan seperti bumbu masak, camilan, sayur dan buah, hingga kebutuhan sehari-hari seperti sabun maupun sampo.

Pengguna Tokopedia Now akan mendapat keuntungan berupa layanan Pengiriman Bisa 1 Jam Tiba dari pembayaran terverifikasi, layanan Pengiriman Terjadwal, layanan Pengiriman Konvensional yang tersedia di seluruh Indonesia, stok selalu ada, dan kualitas terjamin.

Dalam hal metode pembayaran, fitur Tokopedia Now menggunakan semua metode pembayaran yang tersedia dari Tokopedia, antara lain debit, kredit, virtual account hingga paylater.

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper