Bisnis.com, JAKARTA - PT Alita Praya Mitra (Alita) menandatangani kerja sama yang menjanjikan dengan PT Indonesia Comnets Plus (PLN Icon Plus) untuk membawa layanan infrastruktur telekomunikasi yang canggih kepada masyarakat Indonesia.
Penandatanganan perjanjian ini dilakukan dalam acara Mobile World Congress di Barcelona, Senin (26/2/2024), dengan melibatkan Direktur Utama PT Indonesia Comnets Plus Ari Rahmat Indra Cahyadi, dan Direktur Utama PT Alita Praya Mitra Teguh Prasetya, serta disaksikan oleh perwakilan dari Nokia Asia Pacific Enterprise.
Kerja sama ini mencakup penyediaan jaringan telekomunikasi berbasis teknologi terkini, seperti fiber to the home (FTTH), WiGig, dan fixed wireless access (FWA). Alita juga menjalin kemitraan dengan Nokia untuk mendukung implementasi teknologi ini.
Direktur Utama PT Alita Praya Mitra, Teguh Prasetya mengatakan bahwa masih terdapat sekitar 90 juta rumah di Indonesia yang belum tersambung dengan akses internet, meskipun sudah tersedia akses listrik. Menurutnya, kerja sama ini bertujuan untuk membawa koneksi broadband ke setiap rumah karena peningkatan penetrasi internet 10% dapat meningkatkan GDP sebesar 1%.
"Kolaborasi antara Alita dengan PLN Icon Plus ini memiliki keuntungan lebih besar dalam mengimplementasikan, tidak hanya teknologi terkini, namun juga teknologi terbaik. Teknologi yang kami sediakan tidak hanya jangka pendek, namun untuk jangka panjang, salah satunya bersama Nokia," ujar Teguh melalui siaran pers.
Dalam kerja sama ini, Alita berkomitmen untuk memberikan layanan broadband dengan kecepatan minimal 100 Mbps di setiap rumah dengan harga yang terjangkau. Hal ini sejalan dengan visi perusahaan untuk mengubah rumah menjadi pusat kehidupan digital dan membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat Indonesia.
Direktur Utama PT Indonesia Comnets Plus Ari Rahmat Indra Cahyadi melihat kerja sama ini sebagai langkah strategis untuk memberikan layanan telekomunikasi kepada masyarakat.
Dia berharap agar kerja sama ini dapat memperluas penetrasi infrastruktur PLN Icon Plus ke seluruh penjuru nusantara, mendukung pertumbuhan ekonomi digital, dan memberikan kontribusi dalam pemerataan literasi digital di Indonesia.
Dengan pengalaman lebih dari 2 dekade dalam menyediakan solusi dan layanan teknologi informasi dan komunikasi (TIK), Alita siap mendukung pertumbuhan industri telekomunikasi Indonesia. Kerja sama ini diharapkan dapat mempercepat pertumbuhan ekonomi digital di Indonesia dengan menyediakan akses internet yang cepat dan stabil, yang merupakan modal utama dalam perkembangan industri digital serta mendukung berbagai aspek kehidupan masyarakat, mulai dari pendidikan hingga industri.
Melalui kolaborasi ini, Alita dan PLN Icon Plus menegaskan komitmennya untuk memperluas akses internet di Indonesia, memajukan ekonomi digital, dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat secara keseluruhan. (Muhammad Diva Farel Ramadhan)