Tinder Rilis Fitur 'MakComblang', Libatkan Teman untuk Dapatkan Jodoh

Redaksi
Selasa, 24 Oktober 2023 | 19:58 WIB
Penampilan fitur Makcomblang Tinder
Penampilan fitur Makcomblang Tinder
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – Tinder, aplikasi kencan gratis popular di dunia untuk bertemu jodoh, memperkenalkan Tinder Makcomblang atau Tinder Matchmaker, sebuah fitur yang membuat kencan modern terasa seperti kerja sama, melibatkan friend test langsung di Tinder. 

Pengguna kini bisa mengundang orang lain, baik yang memiliki profil Tinder maupun tidak, untuk melihat dan mengusulkan calon match. 

Fitur baru ini mempunyai cara terbaik untuk menggunakan Tindeer Makcomblang mulai dari profil hingga keputusan akhir dengan like yang telah disetujui oleh teman-teman pengguna. 

Chief Marketing Officer Tinder Melissa Hobley mengatakan Tinder Makcomblang membawa circle terdekatmu ke dalam perjalanan kencanmu, dan membantumu melihat berbagai kemungkinan, melalui pendapat dan perspektif pengguna.

“Selama bertahun-tahun, para lajang telah bertanya kepada teman-temannya mengenai sosok yang mereka temui di Tinder, dan sekarang kita mempermudah hal ini melalui Tinder Makcomblang,” kata Melissa di Jakarta, Selasa (24/10/2023).

Tinder Makcomblang ini memungkinkan teman-teman dan keluarga pengguna untuk mengakses Tinder pada waktu yang berbeda dan merekomendasikan profil yang menarik kepada pengguna Tinder tersebut.

Jika berbicara soal percintaan ke teman pasti sudah menjadi kebiasaan yang dilakukan oleh siapapun. Bahkan, sekitar 75 persen dar anak muda yang lanjang mengakui bahwa bisa curhat ke teman-temannya tentang kehidupan percintaan beberapa kali dalam sebelum. 

Menurut survey dari Tinder, generasi Z di Indonesia sudah terbiasa meminta para sahabatnya untuk ikut membantu mencari jodoh melalui dating app. Ada sekitar 45 persen dari para lajang di Indonesia mengaku pernah mengecek dating apps bareng teman. Tak hanya itu, 35% pernah menunjukkan profil orang yang dianggap menarik dari dating app kepada sahabat mereka.

Untuk membantu para single dan orang-orang terdekat mereka menilai apakah seseorang layak disukai melalui aplikasi Tinder yang paling poluler di dunia untuk bisa bertemu orang baru. Maka, aplikasi ini memperkenalkan fitur terbaru yaitu Tinder Makcomblang. 

Selain itu, Fitur tersebut memberikan pengguna kesempatan atas calon jodoh yang disetujui oleh teman-temannya. Namun, sama halnya di kehidupan nyata, hanya pengguna tersebut yang akhirnya memutuskan siapa yang akan mereka pilih.

Adapun cara kerja terbaik yang telah diberikan oleh Tinder Makcomblang untuk mencarikan jodoh yang cocok untuk para penggunanya. Lantas apa saja yang bisa dilakukan? Simak berikut ini yaa!

Cara Kerja Tinder Makcomblang

1. Membagikan Link Unik ke 15 Teman

Sesi Tinder Makcomblang bisa dilakukan langsung dari kumpulan profil, atau lewat pengaturan aplikasi. Pengguna dapat membagikan tautan unik mereka hingga ke 15 teman dalam periode 24 jam.

2. Masuk sebagai Tamu dan Verifikasi Usia

Setelah mengikuti tautan, mak comblang dapat masuk ke Tinder atau masuk sebagai tamu. Setelah menyelesaikan permintaan verifikasi usia dan menyetujui syarat-syarat Tinder seperti yang dijelaskan di layar.

3. Rekomendasi Profil Tanpa Kirim Pesan

Makcomblang memiliki waktu 24 jam untuk menjadi cupid sebelum sesi berakhir, di mana mereka dapat merekomendasikan profil untuk pengguna Tinder tersebut tetapi mereka tidak dapat mengirimkan pesan atas nama akun pengguna tersebut kepada match-nya.

4. Profil yang Ditandai Suka oleh Makcomblang Sebagai Rekomendasi

Setelah sesi berakhir, pengguna Tinder akan memiliki kesempatan untuk meninjau profil yang disukai oleh mak comblang mereka. Profil yang mendapatkan Suka dari makcomblang akan ditandai sebagai rekomendasi.

5. Keputusan Akhir Disetujui oleh Teman-teman

Pengguna Tinder tetap memegang keputusan akhir atas siapa yang akan mereka Suka atau ikon Like. Jadi, sekarang mereka tahu siapa yang disetujui oleh teman-teman mereka.

Sebagai informasi, Tinder Makcomblang telah tersedia di Amerika Serikat, Australia, Brasil, Kanada, Prancis, Jerman, India, Indonesia, Jepang, Meksiko, Korea Selatan, Spanyol, Thailand, Inggris Raya, dan Vietnam, dan akan segera diluncurkan kepada pengguna Tinder di seluruh dunia dalam beberapa bulan mendatang. (Afaani Fajrianti)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Redaksi
Editor : Leo Dwi Jatmiko
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper