2Startup Urutan 6-10
6. Lemonilo
Startup makanan kesehatan, Lemonilo menjual produknya baik secara online maupun di toko fisik dan dalam misi untuk membuat gaya hidup sehat tersedia untuk semua orang.
7. Ruangguru
Ruangguru adalah perusahaan teknologi yang berfokus pada layanan berbasis pendidikan di Indonesia dengan 15 juta pengguna dan mengelola lebih dari 300.000 guru di lebih dari 100 bidang studi. Pada April 2021, perusahaan mendapatkan investasi sebesar US$55 juta.
Sejak sebelum pandemi hingga sekarang, Ruangguru telah bekerja sama dengan 77 pemerintah kabupaten/kota di Indonesia, termasuk daerah 3T, untuk memperkenalkan penggunaan teknologi dalam kegiatan belajar mengajar
Menurut data Holoniq, platform pengumpul data startup edutech global, kapitalisasi pasar edutech Asia Tenggara mencapai US$480 juta (sekitar Rp6,82 triliun) dalam kurun 2015—2020. Adapun, putaran pendanaan terbesar dipegang oleh Ruangguru dengan capaian US$150 juta (Rp2,1 triliun) atau sepertiga dari kapitalisasi sektor edutech di Asia Tenggara.
8. Mamikos
Mamikos adalah platform listing untuk kost di Indonesia — kost di mana penyewa menyewa kamar dan berbagi tempat tinggal bersama dengan penghuni lain di gedung yang sama.
Pada kuartal I/2021—kuartal II/2021 yang menunjukan produktivitas dan permintaan akan kebutuhan hunian mereka mengalami kenaikan sekitar 20 persen—25 persen setiap bulannya.
9. TaniHub
Startup agritech ini mampu membantu petani mendapatkan lebih banyak untuk pekerjaan mereka dengan memotong perantara tradisional dalam proses penjualan. Pasar daringnya memungkinkan perusahaan seperti restoran dan pedagang untuk memesan produk langsung dari petani dan mengirimkannya ke depan pintu mereka.
Beberapa waktu lalu, TaniHub telah mendapatkan pendanaan seri B senilai US$65,5 juta atau sekitar Rp932 miliar. TaniHub berencana untuk serius mengkaji merger dan akuisisi setelah meraih pendanaan seri C, dengan kemungkinan perusahaan menggalang investasi baru tahun depan.
10. Andalin
Andalin bertujuan untuk mempermudah impor dan ekspor bagi perusahaan melalui platform mereka. Ini telah melayani lebih dari 300 perusahaan dari bisnis kecil hingga perusahaan besar seperti Hitachi dan Electrolux.