Bisnis.com, JAKARTA - XL Home, layanan internet tetap milik PT XL Axiata Tbk, telah melayani 116.000 pelanggan atau 20 persen dari total homepass- jaringan serat optik yang telah melewati rumah - pada Juni 2021.
Pada September 2020, jumlah pelanggan XL Home sekitar 65.000 pelanggan. Dengan telah melayani 116.000 pelanggan artinya jumlah pelanggan XL Home bertambah 78,46 persen hingga pertengahan 2021.
Group Head Corporate Communications XL Axiata Tri Wahyuningsih mengatakan pertumbuhan jumlah pelanggan didorong oleh kebutuhan masyarakat terhadap layanan internet tetap yang terus meningkat selama pandemi.
Produk hiburan dan produk konvergensi terbaru yaitu XL SATU Fiber juga menjadi daya tarik bagi masyarakat untuk berlangganan XL Home.
“Pelanggan akan mendapatkan internet fiber super cepat dari XL Home dan juga Kuota Bersama dari XL prabayar dalam satu layanan,” kata Ayu, Senin (2/8/2021).
Ayu mengatakan XL akan terus menggenjot pergelaran serat optik di sisa tahun dengan harapan bisa mencapai hingga 650.000 homepasse pada Desember 2021. Rencananya serap optik akan menjangkau hingga ke Medan, Palembang, Cirebon, Semarang, Surabaya, Gresik, dan Sidoarjo.
XL Home saat ini telah melayani pelanggan di wilayah Jabodetabek, Yogyakarta, Denpasar, Makassar, Balikpapan, Banjarmasin, Banjarbaru dan Bandung, dengan jumlah homepass mencapai 580.000.
Selain melakukan ekspansi layanan, kata Ayu, strategi XL untuk menjaga pertumbuhan di sisa 2021 adalah dengan terus mendorong produk XL SATU.
XL SATU merupakan sebuah produk di mana pelanggan cukup berlangganan satu layanan, bisa dapat bermacam keuntungan yaitu internet rumah hingga 1Gbps dari XL HOME, kuota bersama untuk ponsel dari XL Prabayar hingga 300GB yang bisa dibagi hingga 5 anggota keluarga.
“Menjalin kemitraan untuk mempercepat perluasan area layanan sesuai dengan fokus dan target area layanan. Dalam waktu dekat akan menambah layanan di beberapa kota di Jawa dan Kalimantan,” kata Ayu.