Sambut Momen Lebaran, Layanan ICT Telkomsigma Dukung Kelancaran Operasi Sektor Digital

Media Digital
Rabu, 12 Mei 2021 | 12:25 WIB
Gambar: Ilustrasi Telkomsigma
Gambar: Ilustrasi Telkomsigma
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Lonjakan trafik data pada momen Lebaran menjadi hal yang diprediksi akan terus terjadi. Ditambah lagi dengan pandemi COVID-19 yang masih perlu diwaspadai saat ini perlu disiasati dengan penggunaan platform digital yang lebih optimal demi mengurangi kontak fisik melalui berbagai cara tradisional.

Pola aktivitas masyarakat yang semakin bergantung pada industri digital seperti penggunaan m-banking, e-commerce, beragam jenis mobile Apps, hingga dari sudut pandang bisnis dan penyedia layanan publik berbasis IT operasional perlu didukung melalui keberadaan infrastruktur IT dan fasilitas data center yang dapat diandalkan.

Sadar akan pentingnya kelancaran operasi digital selama Momen perayaan Idul Fitri 2021 tersebut, Telkomsigma kembali bersiap total guna memastikan seluruh layanan ICT-nya mampu beroperasi maksimal melalui berbagai persiapan teknis baik dari segi infrastruktur, operasi, hingga kesiapan SDM.

Salah satunya diwujudkan melalui program Telkomsigma Group Siaga RAFI 2021 yang sejalan dengan program Posko Siaga RAFI TelkomGroup.

Dengan mengambil bertema “Tetap Terhubung dan Terlindung”, terdapat lebih dari 600 personel gabungan Telkomsigma Group yang disiapkan untuk standby 24x7 di setiap titik data center dan kantor Telkomsigma dari tanggal 7 hingga 18 Mei 2021.

Posko Telkomsigma Siaga RAFI 2021 bertugas memonitor dan menjaga agar seluruh layanan ICT Telkomsigma di berbagai sektor publik dan critical agar tetap lancar dan terkendali meskipun akan mengalami lonjakan trafik layanan secara signifikan.

“Trafik layanan yang didorong tingginya arus dan volume data pada momen Lebaran tentu akan berdampak pada beban kerja infrastruktur ICT, sehingga kontinuitas bisnis pelanggan kami sangat ditentukan oleh dukungan infrastruktur ICT yang mumpuni”, ujar Director of Delivery & Operation Telkomsigma, I Wayan Sukerta.

Guna memaksimalkan kualitas operasinya, Telkomsigma baru saja melakukan pembaharuan terhadap aplikasi/tools Integrated Monitoring System (IMS) yang difungsikan untuk memantau secara real-time seluruh komponen infrastruktur, performansi, dan juga status operasional dari setiap perangkat data center, cloud, beserta aplikasi melalui virtual dashboard yang seluruhnya terintegrasi.

Dengan begitu, operasi Posko Siaga RAFI 2021 diperkuat oleh platform Integrated Monitoring System untuk memperoleh data informasi beserta hasil analytic secara real-time terkait kondisi perangkat IT operasional yang berguna untuk menentukan tindakan preventif dan proaktif guna mencegah terjadinya error atau downtime.

Perlu diketahui, selain mengelola lebih dari 400 klien yang 30% diantaranya berasal dari segmen perbankan dan finansial, saat ini Telkomsigma juga tengah fokus dalam transformasi digital berbagai industri, salah satunya industri kesehatan melalui solusi IT services berbasis cloud.

Bukan hanya melingkupi dari sisi aplikasi berbasis cloud saja, namun Telkomsigma juga menawarkan kapabilitas layanan cloud end-to-end mulai dari cloud infrastruktur, cloud operation, network, storage, security, hingga database yang didukung dengan compliance dan sertifikasi berstandar internasional sehingga Telkomsigma dapat memenuhi kebutuhan layanan berbasis cloud bagi setiap pelanggan.

“Telkomsigma sebagai digital partner bagi berbagai sektor layanan publik berkomitmen untuk terus men-support kelancaran operasional pelanggan melalui portfolio kami di IT services, berikut dengan fasilitas cloud dan data center sebagai core infrastructure dari operasi layanan berbasis digital”, pungkas Wayan.

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Media Digital
Editor : Media Digital
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper