Oppo dan Vivo Bakal Merilis Ponsel Lipat Tahun Ini

Syaiful Millah
Kamis, 8 April 2021 | 17:38 WIB
Logo Oppo tampak di stasiun kereta di Singapura./Reuters-Edgar Su
Logo Oppo tampak di stasiun kereta di Singapura./Reuters-Edgar Su
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Sebuah laporan daring mengungkapkan bahwa beberapa produsen smartphone seperti Vivo, Oppo, Xiaomi, dan Google bakal meluncurkan ponsel lipat mereka pada tahun ini. 

Dari nama-nama perusahaan tersebut, Xiaomi adalah yang pertama kali mengumumkan peluncuran smartphone lipatnya yakni Mi Mix Fold yang bakal segera masuk ke pasar global. 

Dilansir Gadgets Now, Kamis (8/4) laporan terbaru menyatakan bahwa Oppo dan Vivo juga bersiap meluncurkan ponsel lipat mereka. Sebuah keterangan di Weibo - jejaring populer di China - mengklaim Oppo sedang mengerjakan dua produk. 

Kedua smartphone tersebut disebut bakal hadir dengan desain lipat ke dalam. Satu dilaporkan memiliki layar delapan inci dan yang lainnya punya layar dengan ukuran tujuh inci. 

Smartphone Oppo yang memiliki layar tujuh inci dilaporkan sudah mencapai tahap produksi massal pada awal tahun ini dan akan menjadi produk pertama perusahaan yang bakal meluncur ke pasaran. 

Dalam keterangan lainnya di Weibo, Vivo juga tengah mengerjakan ponsel lipat dengan desain serupa. Dilaporkan perusahaan bakal menghadirkan smartphone berukuran delapan inci dengan layar sekunder enam setengah inci. 

Adapun, sejauh ini perusahaan smartphone yang telah merilis ponsel lipat adalah Samsung dan Huawei. Samsung bahkan telah mengenalkan generasi keduanya yakni  Samsung Galaxy Z Fold 2. Sementara Huawei telah merilis Huawei Mate X dan Mate Xs. 

Era ponsel lipat telah dimulai sejak 2019 lalu. Ponsel-ponsel dengan teknologi canggih ini masuk dalam kategori pasar premium yang memiliki harga yang sangat tinggi. Biasanya lebih tinggi dari produk unggulan masing-masing perusahaan untuk model smartphone konvensional.  

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Syaiful Millah
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper