ZTE Lanjutkan Kerjasama dengan Telkom Indonesia

Dewi Andriani
Sabtu, 21 Juli 2018 | 10:17 WIB
Nama perusahaan ZTE terlihat di bagian luar gedung riset dan pengembangan ZTE di Shenzhen, China/Reuters-Bobby Yip
Nama perusahaan ZTE terlihat di bagian luar gedung riset dan pengembangan ZTE di Shenzhen, China/Reuters-Bobby Yip
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA -- ZTE Indonesia, penyedia solusi telekomunikasi, enterprise dan teknologi konsumen untuk internet mobile melanjutkan kembali kerjasama strategis dengan Telkom Indonesia.

Hal ini sejalan dengan telah ditandatanganinya komitmen baru untuk fixed network dan core network oleh ZTE. Seiring dengan telah dicabutnya larangan Departemen Perdagangan AS terhadap ZTE pada 13 Juli.

"Setelah pelarangan dihapus, ZTE langsung melanjutkan bisnis dengan Telkom yang mencakup multi-domain jaringan Telkom di Indonesia," ujar Yan Changzhi, Sales Director ZTE Indonesia dalam rilis yang diterima Bisnis, Jumat (20/7/2018).

Komitmen ini akan memungkinkan Telkom Indonesia untuk mengembangkan layanan broadband dan meningkatkan customer experience, sekaligus menguntungkan bisnis ZTE dan Telkom di Indonesia.

“ZTE telah menerapkan solusi infrastruktur untuk Telkom Indonesia sejak 2004. Selama masa pelarangan dari Departemen Perdagangan AS terhadap ZTE, Telkom sangat bersabar dalam melanjutkan kemitraan kami. Kami sangat menghargai dukungan dan kepercayaannya, kami sangat ingin memberikan teknologi dan solusi terbaik kepada Telkom," tuturnya.

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Dewi Andriani
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper