Bisnis.com, JAKARTA - VMware kembali melakukan penyempurnaan terhadap produk terbarunya. Untuk kali ini, software ini VMware menyematkan platform pengelolaan cloud yaituVMware vRealize Suite 7 untuk mempercepat migrasi ke digitalisasi dan Hybrid Cloud.
Bersamaan dengan diluncurkannya VMware vRealize Suite 7 tersebut, perusahaan solusi cloud itu juga memperkenalkan varian terbaru lainnya seperti VMware vRealize Operations, VMware vRealize Log Insight, VMware vRealize Automation 7 dan VMware vRealize Business for Cloud7.
Hadirnya digitalisasi di kancah IT telah membawa goncangan pada industri dan menyebabkan munculnya perubahan besar bagi model bisnis dan operasional yang sebelumnya dilakukan secara tradisional.
Organisasi yang antusias menyambut kehadiran perubahan tersebut dengan gencar terus melakukan inovasi untuk berbagi pengalaman dengan pengguna agar terkoneksi dan online. VMware vRealize Suite 7 dirancang agar dapat memenuhi setiap kebutuhan pengguna yang harus dipenuhi, seperti day-one service provisioning ataupun day-two operations yang ditetapkan untuk beragam aplikasi dan infrastruktur di seluruh lingkungan cloud private maupun cloud public yang beragam.
Selain itu, VMware vRealize Suite juga mendukung pelanggannya dalam melakukan provisi dan pengelolaan layanan komputasi, storage, jaringan dan aplikasi di seluruh lingkungan hybrid cloud dalam skala yang mereka tetapkan.
Kelebihan lainnya, berupa kapabilitas pengelolaan platform yang lengkap untuk software-defined data center. Bahkan, peranti itu juga mendukung pelanggan dalam menyusun use cases berdasarkan setiap interaksi dan keterlibatan mereka dengan pelanggan seperti intelligent operations management yang dapat mendukung tim IT dalam mengelola performa, kesehatan, serta kapasitas layanan IT secara proaktif.
Berkaitan dengan automated IT to Infrastructure as a Service (IaaS), peranti itu juga dapat mendukung tim IT dalam melakukan automatisasi penyelenggaraan dan pengelolaan infrastruktur IT.
MEMANGKAS WAKTU
Tujuannya adalah untuk memangkas waktu dalam merespons setiap permintaan sumber IT perusahaan dengan menyediakan akses ke sumber tersebut dan ke pengguna di lingkungan bisnis.
VMware vRealize Suite 7 juga telah dilengkapi dengan beberapa fitur mutakhir lainnya seperti VMware vRealize Operations 6.2 yang merupakan penyempurnaan dari kapabilitas dalam penempatan workload yang sebelumnya pernah dikenalkan di Q3 2015. Kemudian, VMware vRealize Log Insight 3.3 yang berguna untuk peningkatan operasional.
Rilis baru ini menampilkan Simple Query API yang menghadirkan kemudahan untuk integrasi ke proses-proses yang berlangsung serta ke Web Hooks support untuk integrasi aplikasi pihak ketiga.
Terakhir, VMware vRealize Automation 7 menawarkan kapabilitas cetak biru layanan yang terpadu untuk penyederhanaan sekaligus mempercepat dalam penyelenggaraan aplikasi multitier terintegrasi dengan dukungan application-centric networking dan keamanan di seluruh cloud.