Axindo Infotama Hadirkan Headset Bluetooth

David Eka Issetiabudi
Kamis, 11 Juni 2015 | 19:30 WIB
Jabra Headset Bluetooth. /ebay.co.uk
Jabra Headset Bluetooth. /ebay.co.uk
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - PT Axindo Infotama, distributor perangkat elektronik, memperkenalkan headset bluetooth terbarunya dengan merek Jabra Stealth.

Jabra Stealth merupakan bluetooth monoheadset yang didesain sederhana dengan bentuk earhook-nya yang mengikuti kontur telinga bagian dalam.

Selain itu, produk ini dilengkapi dengan teknolgi near field communication (NFC) dan Dedicated Control Button menjadikan headset ini mudah digunakan.

“Dengan menggunakan tombol Voice Control Button maka Google Now akan aktif dan konsumen hanya tinggal mengucapkan perintah melalui mikrofon. Jadi tidak perlu repot untuk mengeluarkan smartphone dari tempat penyimpanan,” kata Andi Djoe, Marketing Manager PT Axindo Infotama, dalam keterangan pers, Kamis (11/6/2015).

Didukung koneksi USB, Jabra juga dapat mengaktifkan powernap mode standby jika tidak diperlukan, menghemat daya listrik. Jabra Stealth dapat terkoneksi hingga daya ponsel dan dapat menggunakan NFC.

Jabra Headset Bluetooth memiliki radiasi 800 kali lebih kecil dibandingkan dengan saat konsumen bertelepon menggunakan hadphone secara langsung. Harga Jabra Stealth di Pasaran senilai Rp990.000 dan dilengkapi garansi resmi PT Axiando Infotama. []

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper