Bisnis.com, JAKARTA – Dua program Perdana Menteri India Narendra Modi, Digital India dan Make in India, menarik perhatian para top eksekutif perusahaan teknologi informasi dunia.
Chief Executive Officer Amazon Jeff Bezos dan Bos Facebook Mark Zuckerberg pun telah bertemu dengan perdana menteri kontroversial itu untuk menjajaki kerja sama.
Terakhir, Modi dikunjungi oleh CEO Microsoft Satya Nadella di New Delhi, Jumat (26/12/2014). Kedatangan Nadella ini sekaligus menjadi ajang pulang kampung ke tanah kelahirannya itu.
Sebagaimana dilansir situs The Times of India, Nadella mengatakan Microsoft ingin terlibat dengan dua program andalan Modi tersebut.
Menurutnya, setiap warga maupun organisasi di India akan lebih berdaya dengan teknologi baru khususnya mobile dan cloud.
“Kami telah berinvestasi besar khususnya pada data center kami di India. Kami menilai hal tersebut dapat memberdayakan organisasi di negara ini untuk mencapai level kelas dunia dengan teknologi hebat,” ujar pria kelahiran Hyderabad itu.
Selain bertemu dengan Modi, Nadella juga berbicara dengan Menteri Komunikasi dan Informatika India Ravi Shankar Prasad.
Sang menteri meminta Microsoft untuk membangun manufaktur elektronik di India dan mempromosikan melek digital.