Cari berita
Bisnis.com

Konten Premium

Bisnis Plus bisnismuda Koran Bisnis Indonesia tokotbisnis Epaper Bisnis Indonesia Konten Interaktif Bisnis Indonesia Group Bisnis Grafik bisnis tv

Tri Siap Gelar Jaringan 4G

Operator telekomunikasi Tri melakukan uji coba teknologi jaringan long term evolution (LTE) atau 4G pada frekuensi 1800 Mhz.
Samdysara Saragih
Samdysara Saragih - Bisnis.com 03 Juni 2014  |  19:27 WIB
Tri Siap Gelar Jaringan 4G
Ilustrasi jaringan 4G. Operator Tri siap lakukan uji coba - Kampusit

Bisnis.com, JAKARTA—Operator telekomunikasi Tri melakukan uji coba teknologi jaringan long term evolution (LTE) atau 4G pada frekuensi 1800 Mhz. 

Uji coba berlangsung dari 1 Mei hingga 31 Juli 2014 di Yogyakarta dan Bali, mengacu pada izin  uji coba teknis LTE dari Dirjen Sumber Daya dan Perangkat Pos dan Informatika, Kementrian Komunikasi dan Informatika, tertanggal 10 April 2014.

“Kami optimis infrastruktur dan teknologi kami telah memenuhi standar dan siap mengaplikasi teknologi LTE. Namun, untuk menerapkan LTE, ada dua elemen krusial yang kami butuhkan: kesiapan perangkat dan spektrum,” ujar Presiden Direktur Tri Manjot Mann, dalam keterangan pers, Selasa (3/6/2014).

Meski telah siap menggelar LTE, Manjot mengakui pihaknya masih terkendala regulasi pemerintah terkait spektrum. Dia berharap pemerintah bijak dalam penetapan alokasi jatah spektrum sesuai porsi bagi seluruh provider telekomunikasi.

Per kuartal I/2014, Tri kini memiliki 33.219 BTS, terdiri atas 18.707 unit BTS 2G dan 14.512 node B yang 70% diantaranya memiliki kapasitas jaringan hingga 42 Mbps.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :

tri 4g
Editor : Ismail Fahmi

Terpopuler

back to top To top