Bisnis.com, SOLO - Elon Musk tengah bersiap meluncurkan chatbot artificial intelligence (AI) yang akan menjadi pesain ChatGPT.
Berbeda dengan ChatGPT, AI ini diklaim memiliki keunggulan yang tak dimiliki oleh chatbot lainnya. Yakni bisa diajak guyonan karena memiliki selera humor.
Selain itu, keunggulan Grok yakni dapat digunakan untuk pelanggan Premium+ platform X secara cuma-cuma. Namun saat ini versinya masih Beta karena masih dalam tahap pengembangan.
Disiarkan Reuters, setelah selesai melalui fase beta testing, Grok tersedia bagi para pelanggan.
Kelebihan Grok
Elon Musk sendiri membeberkan sejumlah keunggukan Grok, salah satunya yakni Grok dapat menjawab hampir semua hal dan dapat menyarankan pertanyaan yang harus ditanyakan.
Kemudian dikutip dari laman Techcrunch, database yang digunakan oleh Grok memiliki bentuk yang serupa dengan ChatGPT ataupun Llama 2 dari Meta.
Lebih lanjut, Elon Musk mengatakan kecerdasan buatan yang satu ini dapat memanfaatkan akses real-time ke informasi tentang media sosial X dan di waktu yang sama juga mencari informasi terkini di internet terkait topik tertentu.
Lebih lanjut, Elon Musk juga mengatakan kecerdasan buatan yang satu ini juga dapat menjawab pertanyaan dengan candaan ataupun sarkasme. Kendati demikian, Elon mengatakan Grok akan menolak untuk menjawab pertanyaan tertentu yang bersifat lebih sensitif.
“Sistem Grok xAI dirancang untuk memiliki sedikit humor dalam tanggapannya,” ujar Elon.
Akan tetapi, dalam lamannya disebutkan Grok masih merupakan produk beta awal, sehingga kedepannya akan ada sejumlah pembaharuan-pembaharuan.
Para pembuat Grok pun berharap penggunaan yang lebih masif bisa membuat Grok menjadi semakin berkembang dari waktu ke waktu.
“Grok masih merupakan produk beta awal. Hal terbaik yang dapat kami lakukan dengan pelatihan selama 2 bulan. Jadi harap produk ini meningkat pesat setiap minggunya dengan bantuan Anda,” tulis laman x.ai.