Jangan Beli iPhone X setelah iPhone 15 Dirilis, Kenapa?

Restu Wahyuning Asih
Minggu, 6 Agustus 2023 | 14:12 WIB
Seorang pembeli mencoba membandingkan ukuran iPhone XS Max dan iPhone XS di gerai Apple Singapura Jumat (21/9/2018)./Reuters-Edgar Su
Seorang pembeli mencoba membandingkan ukuran iPhone XS Max dan iPhone XS di gerai Apple Singapura Jumat (21/9/2018)./Reuters-Edgar Su
Bagikan

Bisnis.com, SOLO - Apple sudah menjadwalkan peluncuran iPhone 15 series pada September 2023 mendatang.

Meski belum diketahui tanggal resminya, namun sekelebat bocoran mengenai spesifikasi dan harga iPhone 15 sudah muncul ke publik.

Seperti budaya yang telah dianut Apple, ponsel baru ini akan diluncurkan dengan pembaruan sistem operasi atau iOS.

iPhone 15 akan memiliki iOS 17 yang sudah diperkenalkan dalam ajang WWDC 2023. Sejalan dengan ini, akan ada beberap ponsel yang 'dimatikan' oleh Apple.

Dimatikan ini diartikan bahwa ponsel-ponsel jadul Apple tidak akan lagi bisa melakukan update iOS menjadi yang paling baru.

Melansir Daily Mail, sederet iPhone versi ini tidak akan mendapat pembaruan iOS. Ponsel ini yakni iPhone 8, iPhone 8 Plus dan iPhone X yang dirilis pada 2017.

Apple juga memiliki aturan 5 tahunan, di mana ponsel yang sudah lebih dari 5 tahun dirilis tak akan lagi mendapat update.

"Baik iPhone X atau iPhone 8 tidak akan menerima pembaruan iOS 17," tulis laporan SellCell.

Pihaknya pun mewanti-wanti iPhone lawas untuk segera diganti baru karena lebih berisiko diserang oleh orang-orang dengan niat jahat.

Dengan diluncurkannya iOS 17, maka iPhone XS, XS Max, dan XR akan menjadi perangkat tertua yang mendukung iOS 17.

Daftar iPhone yang masih mendapat update iOS 17:

Halaman:
  1. 1
  2. 2

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper