YouTube Kembangkan Fitur Dubbing Video dengan Bantuan AI

Taufan Bara Mukti
Selasa, 27 Juni 2023 | 09:53 WIB
Ilustrasi Youtube/Reuters
Ilustrasi Youtube/Reuters
Bagikan

Bisnis.com, SOLO - Platform video YouTube terus mengembangkan teknologinya. Terbaru, mereka memanfaatkan kecerdasan buatan alias Artificial Intelligence (AI) untuk membuat dubbing video.

YouTube berencana menghadirkan dubbing video dalam platformnya dengan beragam bahasa di dunia.

Nantinya, penonton YouTube bisa memutar video dengan suara yang di-dubbing menggunakan bahasa yang mereka pilih.

Fitur ini bisa menggantikan takarir (subtitle) yang bisa dimunculkan video YouTube. Ke depannya dengan kehadiran dubbing suara, pengguna tak perlu membaca teks yang ada di bagian bawah layar untuk memahami video dari bahasa asing.

YouTube dikabarkan akan memanfaatkan teknologi AI untuk membuat dubbing video dalam berbagai bahasa.

Banyak pihak memuji langkah YouTube ini sebagai suatu gebrakan yang positif untuk kemajuan platformnya.

YouTube secara tidak langsung juga membantu kreator konten untuk menjangkau audiens di luar bahasanya.

Fitur dubbing video YouTube juga diyakini akan berkontribusi dalam peningkatan trafik dan durasi menonton video.

Fitur ini sebenarnya sudah lama dikembangkan oleh Google, induk dari YouTube, melalui fitur Aloud yang mentranskrip audio dalam sebuah video.

Kreator konten akan diminta mengecek hasil transkrip dari Aloud untuk menilai tingkat akurasi AI tersebut.

Selain pembaruan pada fitur dubbing, YouTube juga telah menghapus fitur Stories pada 26 Juni lalu karena disebut akan fokus pada Shorts dan Community.

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper