Resmi, Poco F5 Bakal Rilis di Indonesia pada 27 Juni 2023
Spesifikasi Poco F5
Poco F5 memiliki ukuran layar 6,67 inci dengan panel OLED dan refresh rate sebesar 120 Hz. Resolusi layar Poco F5 menggunakan Full HD+, sementara pada Poco F5 Pro, resolusinya adalah Wide Quad High Definition Plus (WQHD+).
Tingkat kecerahan layar bisa mencapai 1.000 nits sehingga tak masalah jika digunakan di outdoor alias ruang terbuka.
Untuk urusan kamera, Poco F5 dan Poco F5 Pro dibekali dengan kamera belakang beresolusi 64 MP, 8 MP (Ultrawide), dan 2 MP (Makro).
Kamera depan memiliki resolusi 16 MP. Di dapur pacu, Poco F5 memakai chipset Snapdragon 7+ Gen 2 dengan sistem pendingin seluas 3.725 mm2. Beda halnya dengan Poco F5 Pro yang memakai prosesor Snapdragon 8+ Gen 1.
Baca Juga Spesifikasi dan Harga HP POCO X5 5G |
---|
Sistem pendingin berupa lapisan grafit sebesar 6.933 mm2. Poco F5 memiliki dua opsi RAM yakni 8 dan 12 GB.
Memori internal bawaan ponsel ini bisa mencapai 256 GB untuk Poco F5 "biasa" dan 512 GB untuk "Pro". Baterai Poco F5 sebesar 5.000 mAh yang didukung teknologi fast charging 67 W.
Adapun pada varian "Pro", ponsel ini punya kapasitas baterai 5.160 mAh lengkap dengan teknologi pengisian daya cepat. Untuk sistem operasi (OS), Poco F5 dibekali MIUI 14 berbasis Android 13.
Poco juga menjamin ketersediaan pembaruan sistem operasi hingga 2 kali dan update keamanan selama 3 tahun untuk perangkat ini.
Fitur lain di ponsel ini antara lain adalah liquid cooling vapor chamber, NFC, dan IR Blaster. Poco F5 juga mendukung 5G, Bluetooth 5,3, Wi-Fi 6, port USB-C, dan 3,5mm jack audio.