Bisnis.com, JAKARTA - Era digital telah mendorong penggunaan data yang sangat masif. Hal itu pun membuat permintaan infrastruktur pusat data (data center) di dunia mengalami peningkatan.
Dilansir dari dataindonesia.id, Senin (16/1/2023) seiring dengan tingginya permintaan, banyak perusahaan di dunia berlomba untuk menyediakan data center. Bahkan, ada perusahaan yang telah membangun ratusan data center hingga awal 2023.
Berikut daftar 8 perusahaan data center terbesar di dunia:
1. Equinix
Menurut Data Center Journal, Equinix menjadi perusahaan penyedia data center terbesar di dunia. Perusahaan asal Silicon Valley Amerika Serikat (AS) ini memiliki 166 data center yang tersebar di 62 kota, seperti Shanghai, Tokyo, dan Sao Paulo.
2. Digital Realty
Perusahaan penyedia data center terbesar kedua ditempati oleh Digital Realty. Jumlah data center yang dimiliki perusahaan tersebut mencapai 105 unit yang tersebar di beberapa negara.
3. Level 3 Communications
Di posisi ketiga ada Level 3 Communications. Perusahaan asal Amerika Serikat ini memiliki 57 data center di seluruh dunia.
4. Cyxtera Technologies
Cyxtera Technologies, perusahaan yang berkantor pusat di Florida, Amerika Serikat ini tercatat memiliki 46 unit data center yang tersebar di seluruh dunia.
5. Flexential
Flexential merupakan perusahaan IT yang berkantor pusat di Amerika Serikat. Perusahaan ini disebut memiliki 40 unit data center secara global.
6. TierPoint
TierPoint merupakan perusahaan yang bergerak di bidang IT dan menjadi penyedia data center terbesar ke-6 di dunia. Perusahaan yang berkantor pusat di Missouri, Amerika Serikat ini tercatat memiliki 36 unit data center yang tersebar di berbagai lokasi di dunia.
7. Zayo Group
Zayo Group merupakan salah satu penyedia data center yang berkantor pusat di Colorado, Amerika Serikat. Jumlah data center yang disediakan Zayo Group sebanyak 33 unit di berbagai kota.
8. EdgeConnex
Sementara itu, EdgeConneX berada di urutan ke-8 dalam daftar penyedia data center terbesar di dunia. Perusahaan ini dengan 31 data center.
Di Indonesia sendiri, berdasarkan data dari Data Center Journal, Indonesia memiliki 74 pusat data, dijalankan oleh 54 organisasi.
PT Mora Telematika Indonesia memiliki data center terbesar di Indonesia yaitu mencapai 6 fasilitas, dan organisasi lainnya termasuk Princeton Digital Group, Internetindo Data Centra Indonesia, dan DCI Indonesia. Kota-kota di Indonesia yang memiliki fasilitas data center antara lain Jakarta, Surabaya, dan Surakarta.