Bisnis.com, JAKARTA - Sepanjang 2022, beberapa startup kuliner (food and beverages/F&B) mendapatkan aliran pendanaan yang cukup besar hingga ratusan miliar rupiah, salah satunya Mangkokku milik anak Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Berdasarkan data dari Traveliner, dikutip Senin (5/12/2022), Dailybox mendapatkan pendanaan terbesar untuk sektor F&B hingga Rp335 miliar. Pendanaan seri B Dailybox pun dipimpin oleh Northstar Group dan Vertex Growth, dengan dukungan dari Vertex Ventures Southeast Asia and India (VVSEAI) dan Kinesys Group selaku investor sebelumnya.
Kedua, Hangry berhasil meraih pendanaan seri A sebanyak Rp316 miliar. Journey Capital Partners memimpin putaran yang terdiri dari pendanaan ekuitas dan pinjaman ini, bersama dengan Orzon Ventures, dan Sassoon Investment Corporation (SassCorp). Alpha JWC Ventures, Genesis Alternative Ventures, dan Innoven Capital, yang merupakan investor lama Hangry turut berpartisipasi dalam putaran ini.
Sementara, Ismaya menempati posisi ketiga dengan penggalangan dana sebesar Rp264 miliar yang dipimpin oleh East Ventures dengan partisipasi dari investor sebelumnya, Falcon House Pictures.
Di posisi keempat, Mangkokku startup milik anak Presiden Jokowi, Kaesang serta Gibran dan Chef Arnold mendapatkan pendanaan seri A sebanyak Rp105 miliar dari yang dipimpin oleh Alpha JWC Ventures dan EMTEK, dengan partisipasi dari Cakra Ventures.
Terakhir, Wahyoo, startup enabler UMKM kuliner mendapatkan pendanaan seri B sebanyak Rp99,4 miliar. Berdasarkan data VentureCap Insights, dikutip Selasa (11/10/2022), startup tersebut meraih pendanaan tersebut dari beberapa investor yaitu East Ventures, Indogen Capital, Intudo Ventures, NH Absolute Return Partners, Evowood, Nitto Prima Ventura dan Global Brain.
Traveliner pun melihat 3 dari 5 startup F&B dengan tingkat pendanaan yang tinggi memiliki menu varian utama nasi, hal ini membuktikan selera masyarakat Indonesia yang lebih dominan pada nasi.
Adapun mayoritas pendanaan startup F&B terjadi pada kuartal kedua tahun 2022 (Mei-Agustus), hal ini didukung adanya perkembangan teknologi menggunakan online delivery.