Trafik Data Telkomsel Naik 59 Persen selama KTT G20

Rahmi Yati
Selasa, 22 November 2022 | 12:57 WIB
Warga melintasi iklan Telkomsel di Jakarta, Selasa (11/10/2022). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti
Warga melintasi iklan Telkomsel di Jakarta, Selasa (11/10/2022). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Selama gelaran puncak Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 pada 13-17 November 2022 di Bali, Telkomsel mencatatkan lonjakan trafik layanan data lebih dari 59 persen.

Direktur Network Telkomsel Nugroho mengatakan pertumbuhan tersebut sejalan dengan upaya perusahaan dalam memastikan hadirnya konektivitas digital berteknologi terdepan, dengan dukungan infrastruktur tambahan yakni 88 BTS 4G/LTE serta 39 BTS 5G yang menjangkau titik-titik rangkaian kegiatan KTT G20.

"Selama gelaran puncak KTT G20 13-17 November 2022 di Bali, Telkomsel mencatatkan lonjakan trafik layanan data lebih dari 59 persen," ujarnya, Selasa (22/11/2022).

Bukan itu saja, Nugroho menyebut layanan 5G juga mengalami peningkatan trafik lebih dari 176 persen dibandingkan hari biasa. Pada gelaran layanan 5G di Bali yang salah satunya menggunakan frekuensi milimeter wave 26 GHz, kecepatan download 5G Telkomsel mencapai 5,2 Gbps.

Adapun dia memerinci, secara keseluruhan dalam rangka mendukung rangkaian kegiatan presidensi Indonesia untuk G20, sejak awal tahun Telkomsel telah melakukan optimalisasi kapasitas dan kualitas jaringan lebih dari 35.000 BTS broadband, termasuk tambahan 190 BTS 5G dan mengoperasikan lebih dari 11 Compact Mobile BTS (COMBAT) di sejumlah wilayah yang menggelar rangkaian kegiatan G20.

"Telkomsel juga sukses menghadirkan showcase pemanfaatan teknologi 5G di sejumlah rangkaian kegiatan G20 dengan sejumlah use case, antara lain Virtual Reality [VR], Augmented Reality [AR] Kawasan Konservasi Hutan Mangrove, Artificial Intelligence [AI] Robot, 5G in the box, Cloud Gaming, dan 5G Holographic Communications," terang Nugroho.

Lebih lanjut dia berharap seluruh rangkaian showcase pemanfaatan teknologi 5G yang dihadirkan ini dapat mendorong pertumbuhan nilai investasi yang lebih besar, yang akan mendukung Indonesia jadi salah satu pusat investasi ekonomi digital di kawasan Asia Tenggara.

Bukan hanya itu, suksesnya gelaran forum internasional ini juga diharapkan makin membuka peluang pertumbuhan ekonomi melalui kolaborasi strategis tanpa batas.

Sebagai tambahan, saat gelaran KTT G20, Telkomsel juga mencatatkan aktivasi kartu perdana Telkomsel PraBayar Tourist tumbuh mencapai lebih dari 50 persen dibandingkan hari biasa. Selama kegiatan di Bali, turis mancanegara yang menggunakan layanan international roaming Telkomsel juga meningkat hingga 24 persen.

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Rahmi Yati
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper