INARI Expo 2022, BRIN Berkomitmen Kembangkan Ekosistem Riset Nasional

Erta Darwati
Kamis, 27 Oktober 2022 | 15:22 WIB
INARI Expo 2022, BRIN Berkomitmen Kembangkan Ekosistem Riset Nasional / Bisnis - Erta Darwati
INARI Expo 2022, BRIN Berkomitmen Kembangkan Ekosistem Riset Nasional / Bisnis - Erta Darwati
Bagikan

Bisnis.com, Bogor - Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) berkomitmen untuk mengembangkan ekosistem riset dan inovasi nasional, termasuk yang melibatkan swasta. 

"BRIN membantu industri supaya mandiri, supaya perusahaan punya R&D-nya sendiri, dengan pendampingan dari BRIN," kata Koordinator Komunikasi Publik BRIN Dyah Rachmawati, di INARI Expo 2022, Cibinong, Kab. Bogor, Kamis (27/10/2022).

BRIN, sambung Dyah, mengajak industri atau perusahaan yang sedang mengembangkan suatu produk untuk diteliti, kemudian bersama BRIN akan diupayakan menjadi semakin mandiri.

"Sekarang kerja sama dulu dengan BRIN, perusahaan punya gagasan apa, karena mereka yang tau pasar dan targetnya apa," ujar Dyah.

Selanjutnya, setelah suatu produk perusahaan diriset oleh BRIN, perusahaan akan mengetahui hasil riset sehingga bisa dikembangkan selanjutnya.

"Setelah di uji klinis, perusahaan akan jadi tahu resepnya atau hasil risetnya, jadi bisa diterapkan di perusahaan untuk pengembangan," kata Dyah.

Dyah menegaskan bahwa BRIN sebagai periset dan industri atau perusahaan swasta saling membutuhkan.

Alasannya adalah produk yang dikembangkan perusahaan memerlukan BRIN sebagai periset.

"Karena R&D-nya belum ada dan butuh riset, maka butuh berkolaborasi dengan BRIN," ujar Dyah.

Kemudian, sambungnya, usai hasil riset digunakan di perusahaan dan berhasil, maka periset BRIN akan mendapatkan royalti.

"Lalu yang di dapatkan oleh BRIN kemudian itu resepnya dipatenkan berarti royalti ya untuk penelitinya," kata Dyah.

Adapun, BRIN berupaya untuk menggenjot industri dalam hal riset, sesuai dengan visi lembaga.

Hal itu diwujudkan salah satunya melalui penyelenggaraan Indonesia Research and Innovation (INARI) Expo 2022 di Gedung Innovation Convention Center (ICC), Cibinong, Jawa Barat.

Bertemakan Digital, Blue dan Green Economy, INARI Expo 2022 sebagai wadah untuk pelaku industri atau perusahaan swasta guna mengembangkan riset produk dengan pendampingan dari BRIN.

Adapun, INARI Expo 2022 dilaksanakan mulai 27-30 Oktober 2022, dan merupakan pameran terbesar riset dan inovasi di Indonesia.

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Erta Darwati
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper