Logsign Ekspansi ke Pasar Keamanan Siber

Anitana Widya Puspa
Jumat, 8 April 2022 | 11:49 WIB
Ilustrasi kejahatan siber./Reuters-Kacper Pempel
Ilustrasi kejahatan siber./Reuters-Kacper Pempel
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Logsign, perusahaan di bidang Cybersecurity Detection & Response teknologi, menambah portofolio bisnis keamanan siber dengan meluncurkan platform baru.

Managing Director PT Optima Solusindo Informatika Refany telah menunjuk PT Optima Solusindo Informatika dalam merilis Logsign platform yang ditujukan bagi perusahaan menengah maupun perusahaan besar di Indonesia.

Optima pun akan menggunakan platform Logsign untuk memberikan penawaran menarik kepada pelanggan lama maupun baru untuk sistem Security Information dan Event Management (SIEM) dan Security Orchestration, Automation dan Response (SOAR).

Dia menjelaskan kerja sama ini melengkapi teknologi lain dalam portofolio Optima seperti end-point security, backup solution, disaster recovery solution, privilege access management. Kelengkapan ini, ujarnya, juga membantu Optima untuk dapat mengakses pasar baru dan memanfaatkan peluang bisnis yang berkembang dalam menghadapi permasalahan yang terus menerus dihadapi oleh tim security dalam sebuah perusahaan.

"Teknologi SIEM dan SOAR bukanlah hal baru tetapi apa yang telah kita lihat merupakan pertumbuhan kebutuhan yang besar. Walaupun produk lain telah memasuki pasar ini, biaya sering kali menjadi penghalang," ujarnya, Jumat (8/4/2022).

Oleh karena itu, pihaknya ingin memberikan solusi yang komparatif, fitur lengkap kepada pelanggan. Setelah meneliti teknologi yang dimiliki Logsign dan pasar di Indonesia secara ekstensif, Optima pun memilih Logsign sebagai mitra kami untuk melakukannya.

Direktur Operasi Tugce Durmaz Logsign menjelaskan platform tersebut menjadi salah satu yang komprehensif, mudah untuk digunakan dan memiliki arsitektur NoSQL, dan HDFS. Dia menjelaskan bahwa teknologi di dalamnya dirancang dengan cerdas yang memastikan penyimpanan yang efisien, pengelompokan, dan akses cepat ke data yang tersimpan secara langsung, otomatisasi untuk operasi dan respon insiden.

Secara aktif, pihaknya juga memberikan layanan kepada lebih dari 600 Usaha Kecil Menengah secara global. Solusi SIEM all-in-one next generation, terutama berfokus pada deteksi Real-time, Respons dan Analisis Keamanan.

Logsign, sebutnya, menyatukan tampilan dan pemantauan Cloud dan data lokal, menyelidiki secara real time dan mendeteksi IOC dengan berbagai teknik korelasi, meningkatkan kesadaran melalui dashboard berorientasi keamanan yang dirancang dengan cerdas, dan memberikan pemahaman yang jelas tentang data mesin agar dapat ditindaklanjuti real time.

Dia menilai adanya rencana untuk membangun keamanan siber yang kuat dan bebas kekacauan bagi perusahaan agar berhasil meminimalkan gangguan dengan meningkatkan visibilitas, dengan fokus untuk tetap aman.

"Kami berstrategi untuk melakukannya dengan cara yang paling cerdas dan paling sederhana untuk digunakan. Kami selalu berinvestasi dalam teknologi inovatif dan pendekatan nilai-sentris kami," ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper