Bisnis.com, JAKARTA – Beberapa tahun terakhir banyak bermunculan perusahaan startup berbasis teknologi yang menawarkan berbagai kemudahan kepada masyarakat dengan mengandalkan kecanggihan teknologi.
Perkembangan perusahaan startup ini tentunya juga harus diimbangi dengan kemampuan sumber daya manusia yang mumpuni, baik dari segi hard skill maupun soft-skill seperti interpersonal skill, karakter, dan etika bisnis.
Vania Valencia Owner Kalman Marketing Agency mengatakan anak-anak muda terutama para generasi Z yang siap memasuki dunia kerja saat ini harus dibekali dengan skill dan karakter agar dapat beradaptasi dengan cepat terhadap perubahan yang terjadi.
Namun sayangnya, masih ada kesenjangan antara dunia kerja dengan skill yang dimiliki oleh para lulusan baru. Hal ini, tidak hanya berpengaruh kepada perusahaan yang bersangkutan tetapi juga untuk keseluruhan sistem ekonomi yang berjalan.
Sebagai perusahaan dengan nilai people-oriented, Kalman Marketing Agency menjalin kerjasama dengan beberapa kampus di Bali, Surabaya, dan Jakarta dengan melaksanakan program magang sebagai bekal untuk mempelajari dunia kerja yang sebenarnya setelah masa pandemi.
“Beragam Program magang seperti Magang desain grafis, magang fotografer, magang digital marketing, magang copywriter di Bali, Surabaya dan Jakarta ini berlangsung sebanyak 4 kali dengan lama periode magang 3 bulan dalam 1 tahun dengan kurikulum metode dan praktek bisnis real,” ujarnya.
Dalam pengembangannya, mereka juga fokus pada people development dari seluruh tim yang menjadi bagian dari Agency.