Bisnis.com, JAKARTA - Indosat Ooredoo Hutchison menggandeng Cisco untuk menyediakan Software-Defined Wide Area Networking (SD-WAN), solusi konektivitas berbasis komputasi awan (cloud) untuk pebisnis.
Chief Business Officer Indosat Ooredoo Hutchison Bayu Hanantasena mengatakan SD-WAN mampu menghubungkan pengguna secara lancar di platform cloud apa pun dan mengoptimalkan performa operasional.
Pelanggan bisnis Indosat Ooredoo Hutchison kini dapat memanfaatkan Managed SD-WAN untuk menyederhanakan operasional jaringan mereka melalui kendali sistem manajemen jaringan terpusat, keamanan yang terintegrasi, konektivitas yang andal, dengan biaya yang efisien.
"Dengan menawarkan solusi Managed SD-WAN, kami berkomitmen untuk menyediakan arsitektur konektivitas yang mengutamakan cloud kepada pelanggan bisnis dalam meningkatkan pengalaman mereka didukung oleh jaringan yang cerdas dan otomatis," ujarnya dalam rilis, Rabu (2/2/2022).
Sementara itu, President APJ Service Provider Cisco Sanjay Kaul menyebut, seiring dengan ekonomi Indonesia yang terus berkembang dan konektivitas menjadi hal yang krusial, kerangka keamanan dan jaringan tradisional tidak dapat lagi mengimbangi cara baru dalam berbisnis.
Sanjai mengatakan, saat ini merupakan waktu yang tepat dalam menghadirkan sesuatu yang sangat berbeda, unik, dan fleksibel, seperti Cisco SD-WAN, dalam membantu pelaku bisnis memastikan efisiensi operasional.
Dalam hal transformasi, tidak ada pendekatan yang one-size-fits-all, tetapi kolaborasi antara Indosat Ooredoo Hutchison dan Cisco dalam menghadirkan teknologi inovatif ini diharapkan dapat mendorong evolusi digital yang makin baik.
“Indosat Ooredoo Hutchison dan Cisco berkomitmen untuk menghadirkan teknologi dan layanan terbaik di kelasnya demi mengatasi kesenjangan digital di perkotaan dan perdesaan," ujarnya.