Jaringan 5G Telkomsel Hadir di PON XX Papua

Leo Dwi Jatmiko
Jumat, 24 September 2021 | 23:20 WIB
BTS Telkomsel/Istimewa
BTS Telkomsel/Istimewa
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - PT Telekomunikasi Selular (Telkomsel) menghadirkan ‘Telkomsel 5G Experience Center’. Ini merupakan kali pertama jaringan generasi kelima hadir di Wilayah Timur Indonesia itu. 

Direktur Utama Telkomsel Hendri Mulya Syam mengatakan ‘Telkomsel 5G Experience Center’ akan ditempatkan di Stadion Lucas Enembe. 

Masyarakat Papua dapat menikmati pengalaman terbaik melalui kasus pemanfaatan yang dilengkapi dengan teknologi 5G.

Pada kesempatan tersebut, pengunjung dapat menyaksikan secara virtual upacara pembukaan dan penutupan PON XX, dengan menggunakan teknologi 360 virtual reality (VR). 

“Pengunjung juga dapat  menikmati konten edukatif terkait VR experience tentang keindahan akan budaya dan alam Papua,” kata Hendri dalam siaran pers yang diterima Bisnis, Jumat (24/9/2021). 

Selain menghadirkan 5G, Telkomsel juga menambah 192 BTS 4G/LTE, peningkatan kapasitas dan kualitas dengan membangun sistem indoor di Stadion Lukas Enembe untuk mendukung konektivitas selama PON XX berlangsung. 

Telkomsel juga akan mengoperasikan 12 COMBAT yang akan dimobilisasi di berbagai titik prioritas seperti tiga bandara, media center, PB PON, 31 hotel, 47 main venue, jalan protokol, dan lokasi wisata. 

Selain itu, Telkomsel turut memastikan kesediaan pasokan energi listrik untuk BTS prioritas dengan menyiagakan puluhan genset, puluhan Support Catu Daya (SCD) Mobile, serta optimalisasi kapasitas baterai di setiap BTS.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper