Zyrex Gandeng Pegatron Produksi Laptop di Indonesia

Akbar Evandio
Senin, 24 Mei 2021 | 22:41 WIB
Direktur Utama Zyrexindo Mandiri Buana Timothy Siddik (kanan) dan VP dari Pegatron, Steve Huang melakukan perjanjian kerja sama antarperusahaan untuk memproduksi Laptop di Indonesia.
Direktur Utama Zyrexindo Mandiri Buana Timothy Siddik (kanan) dan VP dari Pegatron, Steve Huang melakukan perjanjian kerja sama antarperusahaan untuk memproduksi Laptop di Indonesia.
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – PT. Zyrexindo Mandiri Buana Tbk. (Zyrex) dan Pegatron Corporation (Pegatron) melakukan perjanjian kerja sama memproduksi Laptop di Indonesia pada 2021 hingga tahun- tahun mendatang.

Direktur Utama Zyrexindo Mandiri Buana Timothy Siddik mengatakan, bahwa ke depan Pegatron akan memberi dukungan yang diperlukan dalam desain, manufaktur, dan layanan teknis kepada Zyrex untuk memproduksi laptop berkualitas tinggi.

"Dengan ditandatanginya Perjanjian Kerja Sama dengan Pegatron, maka kualitas laptop Zyrex dapat makin baik dan setara dengan merek Internasional," ujarnya dalam acara penandatanganan kerja sama secara virtual, Senin (24/5/2021).

Saat ini, Zyrex telah mendaftarkan diri sebagai prinsipal lokal di e-katalog LKPP sebagai penyedia produk-produk komputer, laptop, dan produk TIK lainnya.

Zyrez juga menunjuk 2 (dua) perusahaan yaitu PT. Intan Pariwara dan PT. Dragon Computer & Communication sebagai distributor penjualan dan penyedia layanan purna jual.

“Dengan demikian, Zyrex memiliki titik penjualan dan titik layanan purna jual yang terbanyak yaitu mencapai lebih dari 440 lokasi di seluruh Indonesia,” katanya.

Timothy menilai, Pegatron merupakan perusahaan yang mapan dan telah berkomitmen bukan hanya untuk berdagang saja, melainkan juga mendukung den mempertumbuhkan industri lokal, dalam hal teknis dan alih teknologi.

“Dengan demikian, Zyrex dapat bersaing dengan merek-merek Internasional. Saat ini, Zyrex memiliki 4 lini produksi, di mana 3 lini produksi didedikasikan untuk perakitan laptop dan 1 lini produksi digunakan untuk perakitan PC dan server. Tahun ini kami akan menambah 3 lini produksi lagi yang akan dibangun untuk perakitan laptop,” ujarnya.

CTO dan Sr. VP dari Pegatron, Steve Huang mengatakan, alasan mereka melakukan kerja sama dengan perseroan Tanah Air lantaran mereka melihat Indonesia merupakan salah satu negara dengan ekonomi berkembang yang tumbuh pesat di Asia Tenggara.

“Kami melihat banyak potensi dan peluang besar di sini. Hal ini juga menjadi alasan Pegatron berinvestasi di Batam, Indonesia pada 2019, yang kini memproduksi perangkat komunikasi broadband di sana,” ujarnya.

Steve melanjutkan, bahwa perusahaan tidak hanya berinvestasi, melainkan juga ingin membantu mitra lokal mereka untuk berkembang, dan inilah mengapa perusahaan memperdalam kerja samanya dengan Zyrex dalam memproduksi laptop.

“Dengan berbagai pengalaman kami dalam pembuatan laptop, kami dengan senang hati berbagi pengalaman teknis kami, untuk membantu industri IT di lndonesia untuk tumbuh bersama dengan mitra kami,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Akbar Evandio
Editor : Nancy Junita
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper