Yuk Unjuk Kemampuan eSport dengan Ikut Turnamen PBDN dan PBRS

Dewi Andriani
Selasa, 18 Mei 2021 | 17:18 WIB
Masing-masing Finalis dari Day & Night akan langsung mendapatkan tiket menuju PBNC 2021. /PBRS
Masing-masing Finalis dari Day & Night akan langsung mendapatkan tiket menuju PBNC 2021. /PBRS
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – Bagi kalian para troopers yang ingin membuktikan kemampuan di ranah profesional dan menjadi bintang esports terkemuka, segeralah bersiap. Sebab, seri turnamen Point Blank National Championship 2021 dari Zepetto dan CSK resmi dibuka.

Troopers sudah bisa mendapaftarkan slot turnamen Point Blank Day & Night dan Point Blank Rising Star melalui website bowleague.com sebelum 28 Mei (PBDN) dan 11 Juni (PBRS).

Point Blank Day & Night mempersiapkan Prize Pool senilai 1.600.000 (PB Cash) dan Point Blank Rising Stars membagikan senilai Rp20.000.000.

  • PBDN (Point Blank Day & Night)

Turnamen Point Blank Day and Night Season 2 terbagi menjadi 2 fase yaitu Day (Siang) mulai dari jam 13:00 WIB, Night (Malam) mulai dari jam 19:00 WIB, Pendaftaran bersifat ‘first come first serve’ atau ‘siapa cepat maka dia akan dapat slot turnamennya!

Di Season 2 kali ini masing-masing fase menyediakan 128 Slot untuk PBDN (Day) dan 128 Slot untuk PBDN (Night) yang turnamen nya sendiri akan dimulai pada tanggal 1-12 Juni 2021.

Masing-masing Finalis dari Day & Night akan langsung mendapatkan tiket menuju PBNC 2021.

  • PBRS (Point Blank Rising Star)

Point Blank Rising Star terbagi menjadi 2 fase yaitu Qualifier dan Group Stage. Fase Qualifier kali ini terbuka untuk 512 tim yang mendaftar dengan sistem first come first serve lalu dibagi menjadi empat grup dari A hingga D dengan masing-masing group terdiri dari 128 tim.

Fase keduanya dimulai dari fase Group Stage yang akan membawa delapan tim finalis babak Qualifier PBRS Season 2 serta 8 tim terbawah finalis PBSL Season 1 yang akan dibagi menjadi empat grup masing-masing terdiri dari empat tim.

Untuk 8 tim teratas dari PBRS Season 2 kali ini secara otomatis mendapatkan tiket menuju PBSL Season 2 yang akan diumumkan setelah turnamen selesai.

Saksikan Livestream – Sebagai mitra terdepan Zepetto, CSK menyelenggarakan aktivitas broadcast livestream & event management untuk seri PBDN dan PBRS melalu kanal Youtube BoWLeague yang bisa disaksikan pada 1-12 Juni 2021 untuk PBDN dan 19 Juni - 4 Juli 2021 untuk PBRS.

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Dewi Andriani
Editor : Fatkhul Maskur
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper