Operator Seluler Intip Peluang Kembangkan eSIM di Indonesia

Leo Dwi Jatmiko
Jumat, 5 Maret 2021 | 17:38 WIB
Ilustrasi kartu SIM./ Istimewa
Ilustrasi kartu SIM./ Istimewa
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – Operator seluler masih menunggu ekosistem kartu SIM yang tertanam di perangkat atau embedded SIM (eSIM) terbentuk di Indonesia, sebelum memutuskan mengembangkan teknologi masa depan tersebut.

Wakil Presiden Direktur PT Hutchison 3 Indonesia Danny Buldansyah mengatakan perseroan masih menunggu ekosistem eSIM terbangun, khususnya perangkat gawai. Saat ini hanya terdapat sejumlah gawai kelas atas yang memiliki fitur eSIM seperti iPhone dan beberapa gawai Android.

“Tinggal tunggu ekosistemnya saja. Kalau kami luncurkan tetapi ekosistemnya belum siap, buat apa?” kata Danny kepada Bisnis.com, Jumat (5/3/2021).

Meski demikian, dia meyakini ke depan eSIM akan menyebar makin luas, sehingga berpotensi menggantikan kartu SIM fisik termasuk yang dipasarkan melalui kanal digital. Bahkan Tri Indonesia mengaku lebih tertarik untuk mengembangkan eSIM dibandingkan dengan produk prabayar digital.

Sementara itu, SVP-Head Corporate Communications PT Indosat Tbk. Steve Saerang mengatakan saat ini, perusahaan masih melakukan kajian dan perencanaan yang matang untuk eSIM. Hal tersebut dilakukan agar implementasi teknologi ini dapat memberikan keunggulan dan pengalaman pelanggan yang terbaik ke depannya.

“Indosat sebagai perusahaan digital telekomunikasi terdepan di Indonesia selalu adaptif dengan perkembangan teknologi terbaru,” kata Steve.

Sementara itu, Group Head Corporate Communication PT XL Axiata Tbk. Tri Wahyuningsih mengatakan secara jaringan XL Axiata telah siap untuk implementasi eSIM. Bahkan, secara internal sejumlah karyawan XL telah menggunakan eSIM.

“Namun, untuk memastikan pengalaman pelanggan akan tetap terjaga, XL Axiata tengah mengkaji agar aktivasi eSIM dapat dilakukan dengan mudah tanpa kendala,” katanya.

Hingga saat ini, PT Smartfren Telecom Tbk. (FREN) menjadi satu-satunya operator yang telah mengoperasikan eSIM. Teknologi tersebut dapat digunakan di iPhone 11.

Smartfren meyakini eSIM memberikan fleksibilitas, yang memisahkan nomor bisnis dan pribadi. Dengan eSIM Smartfren, iPhone yang tadinya hanya memiliki satu slot kartu, kini berpeluang diisi dengan 2 nomor berbeda.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Leo Dwi Jatmiko
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper