BBM Dukung Pilkada Bersih Dari Konten Negatif

Sholahuddin Al Ayyubi
Jumat, 2 Februari 2018 | 17:05 WIB
Ilustrasi/Istimewa
Ilustrasi/Istimewa
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA--Layanan over the top (OTT) global BBM akan menyiapkan jalur khusus untuk penyelenggara pemilu dan pemerintah guna mengantisipasi peredaran berita palsu atau hoax pada platform tersebut.

General Manager Business Development Commerce & Payment BBM Anondo Wicaksono‎ mengemukakan pihaknya telah siap bekerja sama dengan pemerintah dan penyelenggara pemilu untuk memblokir semua konten negatif dan berita palsu pada platform tersebut.

Namun menurut Andono, hal tersebut dapat dilakukan jika BBM mendapatkan permintaan langsung dari penyelenggara pemilu maupun pemerintah untuk menutup konten tertentu.

"Jadi sebetulnya ini hanya untuk memperkuat hubungan kita, agar lebih gampang. Bawaslu bisa langsung melapor kepada kami agar mempercepat proses, tapi dari BBM kami melihat juga materi apa yang di-takedown. Kita tidak bisa memfilter satu-satunya konten," tuturnya, Jumat (2/2/2018).

Dia menjelaskan pihaknya akan menyiapkan tim khusus ‎untuk melakukan monitoring terhadap seluruh konten yang beredar pada fitur BBM Channel dan pengguna agar tidak ada lagi konten negatif yang beredar di platform tersebut, sehingga pemilihan kepala daerah akan berlangsung tanpa ada konten negatif di BBM.

"Kita juga ada tim support untuk membantu pemilu ini agar lebih bersih dan kami akan tunggu dari Bawaslu. Tim analisis kita harus tanya ke sana agar ada pemilu yang bersih," katanya.

 

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Editor : Saeno
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper