Bisnis.com, JAKARTA -- UrbanIndo terus mengembangkan inovasi lewat beragam fitur untuk membantu pengguna.
Memasuki tahun keenamnya, perusahaan rintisan asal Bandung ini terus berkembang dari sisi layanan, fitur, jumlah iklan dan agen.
UrbanIndo.com merupakan situs jual-beli properti di Indonesia yang menjadi salah satu media pemasaran dan pencarian properti.
CEO UrbanIndo Arip Tirta mengatakan UrbanIndo akan terus berinovasi dan ingin menjadi one stop solutions di bidang properti.
"Kami juga tentunya akan membantu para pengguna dengan fitur-fitur baru agar pengguna lebih yakin untuk memilih properti di UrbanIndo," katanya, Minggu (19/11/2017).
UrbanIndo didirikan berawal dari pengalaman pribadi CEO UrbanIndo Arip Tirta yang ketika itu bekerja di Amerika disarankan untuk berinvestasi properti di Indonesia, namun dia mengalami kesulitan ketika mencari properti secara online. Pada akhirnya, Arip Tirta memutuskan untuk pulang ke Indonesia pada tahun 2011 dan mendirikan UrbanIndo.
“Ketika 2011 banyak startup di Indonesia dan akhirnya saya pulang untuk mengaplikasikan apa yang saya pelajari di Silicon Valley. Akhirnya saya membuat UrbanIndo untuk bisa lebih membantu para pencari properti,” katanya.
Terdapat dua fitur yang pertama diluncurkan oleh UrbanIndo, yaitu Pencarian Pintar dan Pencarian Peta.
Dia menjelaskan kedua fitur ini sangat penting ketika seseorang mencari properti. Pencarian Pintar bisa membantu siapapun mencari properti dengan mudah karena menggunakan sistem bahasa manusia dan Pencarian Peta bisa membantu semua orang untuk menemukan properti yang lokasinya bagus.
Baca Juga Ini Tips Start Up Bangun Jejaring Media |
---|
Hingga saat ini, kedua fitur tersebut menjadi andalan UrbanIndo yang tidak dimiliki oleh situs properti lain di Indonesia. Seiring berjalannya waktu, kini UrbanIndo sudah memiliki banyak fitur dan layanan untuk membantu dan memberikan solusi bagi para penggunanya untuk menjual serta menemukan properti impian.
UrbanIndo dapat digunakan secara gratis, namun banyaknya agen yang ingin mendapatkan layanan lebih, mendorong UrbanIndo menciptakan Layanan Premium yang berbayar.
CTO UrbanIndo Petra Barus mengatakan banyak agen yang merasa ingin mendapatkan layanan lebih, lalu akhirnya di akhir tahun kedua UrbanIndo menciptakan Layanan Premium.
"Ternyata hasilnya bagus dan ini terbukti meningkatkan jumlah respons pembeli kepada mereka, sehingga meningkatkan tingkat penjualan mereka,” ujarnya.
Saat ini, UrbanIndo telah dipercaya lebih dari 1,2 juta iklan properti aktif dengan ada lebih dari 65.000 agen terdaftar. Selain itu, UrbanIndo juga sudah merambah hingga ke pihak pemerintah.
“UrbanIndo mencoba menjangkau hampir semua pemain di dunia properti, kalau sebelumnya hanya pencari dan penjual kini merambah ke pengembang, investor, bank, dan pemerintah,” katanya.