Bisnis.com, JAKARTA — PT Telekomunikasi Selular (Telkomsel) bekerja sama dengan perusahaan global Family Zone untuk membuat aplikasi mobile bernama Family Protect untuk memonitor dan mengontrol aktivitas seluler anak agar terhindar dari cyber-bullying.
Vice President Digital Lifestyle Telkomsel, Crispin Tristram mengatakan saat ini pihaknya telah berkomitmen untuk mendukung pemerintah dalam memerangi aktivitas cyber-bullying. Menurutnya, kerja sama tersebut dinilai dapat meminimalisir aktivitas cyber-bullying yang kini tengah marak di media sosial.
"Untuk meminimalisir penggunaan Internet yang memberikan dampak kurang baik pada anak, kami berusaha untuk memberikan solusi lewat layanan inovatif parental control Family Protect dengan fitur lengkap, yang dapat disesuaikan sesuai kebiasaan dan kebutuhan setiap keluarga," tuturnya di Jakarta, Senin (16/10).
Dia menjelaskan layanan Family Protect tersebut memiliki fitur lengkap untuk memonitor dan mengontrol aktivitas di Internet lewat perangkat seluler yang dimiliki oleh anak, seperti Safe Content yang berfungsi memblokir konten negatif maupun konten dewasa serta membatasi pencarian pada sejumlah situs pencarian seperti Google, Bing termasuk Youtube.
"Selain itu, ada juga fitur Manage Apps yang berguna untuk memblok pengunduhan dan mematikan fungsi pembelian aplikasi (apps purchase), serta Manage Screen Time untuk mengatur waktu aktivitas online anak dalam beberapa kondisi seperti waktu belajar, sekolah, dan istirahat," katanya.
Menurutnya, kolaborasi antara Telkomsel dan Family Zone untuk layanan tersebut dinilai juga dapat memberikan pengalaman parental control yang berbeda dari layanan sejenis, seperti penggunaan aplikasi di perangkat orang tua dan anak yang terhubung melalui activation key.
"Dengan meminimalisir aktivitas di Internet yang kurang bermanfaat, kami harap para orang tua dapat lebih tenang dan dapat memaksimalkan pemanfaatan Internet yang positif demi perkembangan anak," ujarnya.