Lenovo K4 Note akan Dilengkapi Sensor Sidik Jari

Newswire
Minggu, 27 Desember 2015 | 14:19 WIB
Lenovo
Lenovo
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA--Lenovo telah menkonfirmasi bahwa telepon pintar K4 Note akan dilengkapi dengan sensor sidik jari dan Near Field Communication (NFC).

Lenovo India pada Sabtu (26/12) lewat akun Twitter resminya menyatakan "K4 kini memiliki keamanan sidik jari berkat Anda! Sebagai bonus, kami juga menyertakan chip NFC! #KillerNote2016".

Kabar ini muncul hanya beberapa hari setelah perusahaan elektronik asal Tiongkok tersebut mengkonfirmasi perangkat itu akan memiliki RAM berkapasitas 3GB. "Lebih dari 99 persen pengguna lebih menyukai RAM 3GB dalam #KillerNote2016 & itu yang akan Anda dapatkan! Bersiaplah untuk RAMpage!" tulis Lenovo India seperti dilansir laman GSM Arena.

Telepon pintar penerus K3 Note itu diproyeksikan meluncur 5 Januari 2016. Peluncuran menurut rencana digelar di New Delhi, India.

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Newswire
Sumber : Antara
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper