Bisnis.com, BALIKPAPAN—PT XL Axiata Tbk akan meningkatkan kapasitas jaringan guna mengantisipasi melonjaknya penggunaan layanan data saat Natal dan tahun baru di wilayah Kalimantan.
Regional Sales Manager XL Kalimantan II Oloan Monang Sinambela mengatakan penambahan kapasitas jaringan dilakukan sesuai dengan kondisi di masing-masing daerah. “Kami naikkan kapasitas terutama paket data, ya. Karena paket data cukup digemari pelanggan untuk berkomunikasi selama natal,” ujarnya, Selasa (16/12/2014) malam.
Selain itu, dia mengaku juga akan menyiapkan teknisi yang siap selama 24 jam untuk mengantisipasi adanya kerusakan pada jaringan.
General Manager Sales Kalimantan Liedya Andayani mengatakan pada Natal dan hari-hari padat sebelumnya XL tak mengalami kendala apa pun dalam pelayanan jaringan.
“Persiapan kami sama seperti lebaran kemarin, secara network ya tidak ada masalah apa-apa,” tukasnya.