JAKARTA: PT XL Axiata Tbk mengincar 2.000 pelanggan solusi komputasi awan XCloud hingga tutup tahun 2012. Solusi yang meluncur pada Mei lalu itu baru meraup kurang dari 10 pelanggan UKM.
Padahal, di awal peluncuran, perusahaan menargetkan dapat meraup 200 pelanggan korporat. Jumlah itu setara 10% dari total pelanggan korporat XL yang mencapai 2.000 per Mei 2012. Meski belum mendulang sukses, perusahaan berminat masuk ke pasar ritel.
General Manager Cloud and Marketing Machine Technology PT XL Axiata Tbk Arkav Juliandri menuturkan perusahaan akan memasarkan solusi awan untuk ritel bernama Mobile-Cloud Storage sebelum pengujung Oktober 2012.
“Kami mengembangkan ekosistem awan secara terbuka dan kolaboratif. Kami lebih memilih untuk berkolaborasi karena pasar masih sangat besar buat semua pemain,” ujarnya, Kamis (11/10).
Perusahaan berencana memperkuat ekosistem solusi awan. Salah satu caranya yakni menggandeng Universitas Indonesia dan Swiss German University untuk meriset XCloud. SGU difokuskan pada bidang service level agreement (SLA) dari teknologi komputasi awan. Sementara, UI fokus membahas teknologi keamanan dari sistem komputasi awan (cloud security). (yus)