XL Axiata (EXCL) Bidik Miliki 2,2 Juta Homepass pada 2024

Rika Anggraeni
Jumat, 3 Mei 2024 | 21:02 WIB
Manajemen PT XL Axiata Tbk. (EXCL) dalam Paparan Publik di XL Axiata Tower, Jakarta, Jumat (3/5/2024) - Bisnis/Rika Anggraeni
Manajemen PT XL Axiata Tbk. (EXCL) dalam Paparan Publik di XL Axiata Tower, Jakarta, Jumat (3/5/2024) - Bisnis/Rika Anggraeni
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA — PT XL Axiata Tbk. (EXCL) atau XL Axiata menyatakan akan terus memperluas jaringan serat optik dengan membidik penambahan homepass menjadi 2,2 juta hingga akhir 2024.

Direktur & Chief Technology Officer XL Axiata I Gede Darmayusa mengatakan bahwa hingga saat ini, perusahaan memiliki 1,2 juta homepass. Ini artinya, emiten telekomunikasi bersandi saham EXCL itu akan menambah 1 juta homepass sepanjang tahun ini.

“Mungkin kita targetin 2 juta akhir tahun ini. Jadi sekitar 2 juta—2,2 juta homepass sampai 2024,” kata Gede saat ditemui usai Paparan Publik di XL Axiata Tower, Jakarta, Jumat (3/5/2024).

Presiden Direktur XL Axiata Dian Siswarini menyampaikan bahwa perusahaan terus mendukung transformasi struktural, salah satunya dengan mengakselerasi ketersediaan homepass melalui kolaborasi dengan Link Net.

Dian menyampaikan bahwa langkah kolaborasi itu untuk mendukung Axiata Group Berhad dalam membentuk ServeCo (XL Axiata) dan FibreCo (Link Net) di Indonesia.

Berdasarkan catatan Bisnis, Link Net akan mempercepat penyediaan 8 juta homepass hingga 5 tahun ke depan yang akan dimanfaatkan XL Axiata. Homepass tersebut akan digunakan untuk memberikan layanan fix broadband (FBB) dan fixed mobile convergence (FMC) kepada seluruh pelanggan XL Axiata.

Di sisi lain, XL Axiata juga akan melakukan ekspansi dengan menambah stasiun pemancar alias base transceiver station (BTS) menjadi sekitar 170.000 BTS 4G hingga akhir tahun ini.

Gede mengatakan bahwa perusahaan akan menambah 10.000 BTS 4G sepanjang 2024. Pada kuartal I/2024, XL Axiata telah mengoperasikan 163.106 BTS atau tumbuh 9,6% secara tahunan (year-on-year/yoy). Artinya, perusahaan telah menambah 2.982 BTS dari sebelumnya hanya 160.124 BTS pada 2023.

Gede menjelaskan bahwa penambahan BTS pada 3 bulan pertama 2024 itu seiring dengan momentum Idulfitri 1445 H sehingga penambahan unit BTS tersebut berasal dari new site dan upgrade LTE.

“Sampai akhir tahun ini, sebenarnya target kita sekitar 10.000. Jadi, kalau sekarang sudah [bertambah] 3.000, mungkin sekitar 7.000 BTS lagi sampai akhir tahun,” kata Gede.

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper