BTS 5G Telkomsel Melesat, Indosat (ISAT) Jalan di Tempat Kuartal III/2023

Leo Dwi Jatmiko
Rabu, 1 November 2023 | 08:00 WIB
Teknologi 5G/Ilustrasi
Teknologi 5G/Ilustrasi
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - PT Telekomunikasi Selular (Telkomsel) terus melakukan ekspansi 5G dengan menggelar lebih banyak jaringan teknologi baru tersebut di sejumlah titik. Sementara itu, PT Indosat Tbk. (ISAT) memilih pasif tanpa menambah satu pun basis transceiver station (BTS) 5G pada kuartal III/2023 dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu. 

Diketahui pada kuartal III/2023 Telkomsel telah mengoperasikan 470 BTS 5G atau bertambah sekitar 50 BTS dibandingkan dengan kuartal II/2023 dan bertambah 107 BTS dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu. 

Induk Telkomsel, PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk., melaporkan bahwa selama sembilan bulan 2023, Telkom mengeluarkan belanja modal (capex) sebesar Rp22,1 triliun atau mewakili 19,9% dari total pendapatan. 

Belanja modal tersebut perusahaan gunakan untuk memperkuat jaringan dan infrastruktur pendukung lainnya serta meningkatkan kapasitas guna memberikan pengalaman pelanggan yang lebih baik, termasuk melalui kehadiran 5G.

“Belanja modal juga diserap untuk peningkatan lebih lanjut kualitas dan kapasitas jaringan 4G, dimulainya peluncuran 5G serta peningkatan sistem TI dalam bisnis seluler,” tulis Telkom dalam laporannya, dikutip Rabu (1/11/2023). 

Sementara itu, merujuk pada laporan info memo, Indosat mengoperasikan 90 unit BTS 5G pada kuartal III/2023. Jumlah tersebut tidak mengalami perubahan dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu. 

Lebih lanjut, Meski tidak ada penambahan dari sisi BTS 5G, jumlah BTS 4G tumbuh sangat tinggi, bahkan tercatat sebagai operator dengan penambahan BTS 4G terbanyak di industri pada kuartal III/2023. 

Jumlah BTS 4G yang dioperasikan Indosat bertambah 44.558 BTS menjadi 172.115 BTS pada kuartal III/2023.

Indosat meningkatkan layanan di Nusa Tenggara yang bertujuan untuk mendukung pemerataan akses digital sekaligus memberdayakan masyarakat di wilayah timur Indonesia. 

Perusahaan yakin pemanfaatan teknologi digital akan membuka peluang tanpa batas, memaksimalkan potensi yang ada, dan mendorong pertumbuhan ekonomi daerah. 

“Ini adalah awal bagi Perusahaan mewujudkan tujuan Indosat yang lebih besar dalam menghubungkan dan memberdayakan masyarakat Indonesia dengan mempercepat transformasi digital bangsa,” tulis Indosat. 

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Leo Dwi Jatmiko
Editor : Leo Dwi Jatmiko
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper